Timnas Indonesia U-16 Vs Malaysia U-16 Imbang di Babak Pertama

Timnas Indonesia U-16 mendominasi jalannya pertandingan.

Stephanus Aranditio | www.mxkc.sbs
Kamis, 09 Agustus 2018 | 20:06 WIB
Skuat Timnas Indonesia U-16 (PSSI)

Skuat Timnas Indonesia U-16 (PSSI)

www.mxkc.sbs - Timnas Indonesia U-16 dan Malaysia U-16 masih sama-sama berpeluang untuk melaju ke partai final Piala AFF U-16. Berhadapan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, kedua tim untuk sementara harus puas bermain imbang tanpa gol di babak pertama.

Jalannya Pertandingan

Mengambil inisiatif serangan lebih dulu, para penggawa Garuda Asia dengan penuh percaya diri membombardir pertahanan Malaysia. Lewat umpan-umpan panjang peluang coba diciptakan oleh anak-anak asuh Fakhri Husaini. Namun 10 menit berlalu, pertahanan Malaysia belum berhasil diruntuhkan.

Baca Juga: Thailand U-16 Lolos ke Final Piala AFF U-16 Usai Kalahkan Myanmar

Malaysia yang hingga pertengahan babak pertama hanya mengandalkan serangan balik, nyaris mengubah papan skor.

Tidak terkawal, Abdul Aziz berlari menusuk ke jantung pertahanan Indonesia dan menyambar bola yang disodorkan rekannya lewat throw in. Beruntung bagi Indonesia, bola sambaran Aziz melayang jauh di atas mistar.

David Maulana nyaris memecah kebuntuan di menit 27. Merebut bola dari kaki pemain Malaysia, David yang sempat menggiring bola melepaskan tendangan keras. Sayang, bola melayang tipis di atas mistar gawang.

Baca Juga: Ini Rahasia di Balik Aksi Ciamik Bomber Timnas U-16 Bagus Kahfi

Memasuki menit 31 papan skor nyaris saja berubah jika saja bola sontekan Supriadi tidak dimentahkan tiang gawang.

Lewat sisi lapangan, serangan terus dilancarkan Indonesia. Mengandalkan akselerasi cepat Fajar di sisi kanan dan Supriadi di sisi kiri lapangan, pertahanan Malaysia terus dibombardir. Namun hingga turun minum, tak satupun peluang yang bisa dikonversi menjadi gol.

Skor kacamata menutup babak pertama.

Baca Juga: Viking Clap Diganti Lagu Nasional Dipimpin Dua Artis Ini

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak