Aksi Pemuda Ini Jadi Viral Usai Lakukan Pelukan Damai Suporter

Pemuda tersebut berteriak menyuarakan perdamain di pusat kota Bandung.

Galih Priatmojo | Andiarsa Nata | www.mxkc.sbs
Rabu, 26 September 2018 | 16:30 WIB
Aksi pemuda menyuarakan perdamaian di pusat kota Bandung (Sumber: Instagram)

Aksi pemuda menyuarakan perdamaian di pusat kota Bandung (Sumber: Instagram)

www.mxkc.sbs - Seorang pemuda mendadak heboh di media sosial karena aksinya yang menyuarakan perdamaian antara suporter sepakbola, khususnya Bobotoh - sebutan pendukug Persib Bandung dan The Jak Mania - sebutan pendukung Persija Jakarta lewat aksi peluk di tengah jalan.

Meninggalnya satu The Jak Mania, Haringga Sirilia menjadi tamparan keras bagi wajah sepakbola Indonesia, karena untuk sekian kalinya pendukung sepak bola tewas akibat rivalitas klub.

Dampak dari peristiwa meninggalnya Haringga membuat Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan PSSI sepakat untuk menghentikan sementara Liga 1 2018 hingga jangka waktu yang belum bisa ditentukan.

Baca Juga: Pemain Muda 15 Tahun Patahkan Rekor Sepak Bola Inggris

Situasi ini pun mengundang keprihatinan para pecinta sepak bola tanah air. 

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh seorang pemuda di Jalan Asia Afrika di pusat kota Bandung. Pemuda ini menggunakan rompi The Jak Mania untuk menyuarakan perdamaian di pusat kota Bandung tersebut.

Pemuda tersebut berdiri di trotoar sambil membawa kertas yang bertuliskan ''RIP Haringgasirila, Aing Persib, Gue Persija, Kita Indonesia. Peluk aku jika setuju,''

Baca Juga: 19 Suporter Meninggal Selama PSSI Dipimpin Edy Rahmayadi

Pemuda itu juga sambil berteriak mengatakan ''Indonesia damai, suporter Indonesia damai. Suporter Indonesia damai. Suporter Indonesia damai,'' teriak pemuda tersebut.

Beberapa orang yang melihat dan melintas di daerah tersebut pun terlihat memeluk pemuda tersebut.

Aksi pemuda itu memang sudah banyak diunggah di berbagai akun instagram, salah satunya adalah akun @eko_satpam. Aksi pemuda ini lantas mendapat berbagai komentar dari netizen.

Baca Juga: Manchester City Bantai Klub yang Rencana Dibeli Erick Thohir 3-0

''Respect,'' tulis akun @sulistyop_

''damailah indonesia,'' tulis akun @alkahfi_syarif90

''Keren lur,'' tulis akun @fityanaunillah

Baca Juga: Cerita Kakak Haringga Sirila Gemetar Mendengar Sang Adik Tewas

''Mantappp jozz,'' tulis akun @rifaldy_r21

''Haru aing mang,'' tulis akun @dehilman_29

''Berbeda beda tapi tetap satu! indonesia!,'' tulis akun @wisnumuktii_

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak