Media Asing Sebut Aksi Todd Terbaik Dalam Sejarah Piala Asia U-19

Aksi individu Todd Rivaldo disebut sebagai penampilan terbaik dalam sejarah Piala Asia U-19.

Galih Priatmojo | Andiarsa Nata | www.mxkc.sbs
Senin, 22 Oktober 2018 | 17:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-19 Todd Rivaldo Ferre (kedua kanan) melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Qatar dalam penyisihan Grup A Piala Asia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (21/10/2018). Indonesia U-19 kalah 5-6 atas Qatar. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Pemain Timnas Indonesia U-19 Todd Rivaldo Ferre (kedua kanan) melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Qatar dalam penyisihan Grup A Piala Asia U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (21/10/2018). Indonesia U-19 kalah 5-6 atas Qatar. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

www.mxkc.sbs - Meskipun Timnas Indonesia U-19 kalah dari Qatar pada laga lanjutan Piala Asia U-19 2018, namun, penampilan Todd Rivaldo Ferre mencuri perhatian. Penampilan apiknya pada laga itu diulas oleh jurnalis Fox Sports Asia, Gabriel Tan. Penampilan Todd Rivaldo disebut sebagai aksi individu terbaik dalam sejarah Piala Asia U-19.

Timnas Indonesia U-19 takluk dari Timnas Qatar U-19 pada laga kedua babak penyisihan Grup A Piala Asia U-19 2018. Laga sengit itu berhasil dimenangkan oleh Qatar dengan skor akhir 5-6.

Bersamaan dengan kekalahan menyakitkan itu, nama Todd Rivaldo Ferre juga menjadi sorotan karena tampil gemilang dengan mencetak hat-trick. Todd Rivaldo mencetak tiga golnya itu pada menit ke-65, 73' dan 80.

Baca Juga: Lagi, Suporter Sepak Bola Meninggal Dunia Usai Mendukung Timnya

Sementara dua gol Timnas Indonesia U-19 lainnya dicetak oleh M. Lutfi Kamal pada menit ke-28 dan Saddil Ramdani di menit ke-69.

Pada laga tersebut, skuat Garuda Nusantara tertinggal lebih dulu dengan skor 1-6 dari Qatar. Tetapi berkat penampilan Todd Rivaldo, Timnas Indonesia U-19 mampu bangkit dan memperkecil ketinggalan berkat tiga gol tambahan yang dicetaknya dan satu gol dari Saddil Ramdani.

Penampilan pemain Persipura Jayapura ini pun menjadi perbincangan di tengah kekalahan Timnas Indonesia U-19. Termasuk dari jurnalis Fox Sports Asia, Gabriel Tan. Dalam situs resminya, Gabriel tan menulis, ''Kemudian, tiba-tiba seorang pemuda berusia 19 tahun dari Jayapura tampil gemilang yang menginspirasi Indonesia hampir membuat comeback yang epik,'' tulisnya.

Baca Juga: Ban Kapten Nurhidayat Dicopot, Ini Alasan Indra Sjafri

Todd Rivaldo vs Qatar. (Dok. AFC).
Todd Rivaldo vs Qatar. (Dok. AFC).

pertama Todd Rivaldo yang membuat Indonesia bangkit dicetaknya lewat tendangan bebas yang dilesatkannya dari sisi kiri. Sementara dua gol lainnya dicetak lewat aksi tusukan ke dalam pertahanan Qatar yang kemudian diselesaikan dengan tembakan.

Penampilan Todd Rivaldo Ferre ini pun disebut sebagai aksi terbaik dalam sejarah Piala Asia U-19.

''Meskipun pada akhirnya gagal come back, kameo brilian Rivaldo Ferre akan diingat sebagai salah satu penampilan individu terbaik dalam sejarah Piala Asia U-19,'' tulis Gabriel Tan.

Baca Juga: Indra Sjafri Bertekad Menang Hadapi UEA

Penampilan gemilang Todd Rivaldo Ferre ini memang tidak bisa membawa Timnas Indonesia U-19 keluar dari kekalahan. Namun, perjuangan anak asuh Indra Sjafri layak mendapat pujian.

''Meskipun demikian, Garuda Muda dan Rivaldo Ferre pantas mendapat banyak pujian atas perjuangan mereka yang penuh semangat,'' lanjut tulisan Gabriel Tan.

Kekalahan ini pun membuat Timnas Indonesia U-19 kini berada di peringkat 3 dalam klasemen Grup A Piala Asia U-19 2018 dengan mengumpulkan 3 poin. Kesempatan skuat Garuda Nusantara untuk lolos ke babak selanjutnya masih terbuka dengan megalahkan Uni Emirat Arab (UEA) yang akan berlangsung pada Rabu (24/10/2018).

Baca Juga: Cetak Tiga Gol ke Gawang Qatar, Todd Rivaldo Tetap Membumi

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak