Tampil Apik Lawan Myanmar, Begini Komentar Andritany Ardhiyasa

Andritany Ardhiyasa mengaku sangat senang usai memetik kemenangan di laga pertama bersama pelatih baru, Simon McMenemy.

Galih Priatmojo | Andiarsa Nata | www.mxkc.sbs
Selasa, 26 Maret 2019 | 13:30 WIB
Pemain timnas Indonesia U-23 Hansamu Yama (dua kiri), Andritany (dua kanan), Febri Hariyadi Menyantikan Lagu Kebangsaan Indonesia jelang pertandingan melawan Taiwan di Grup A Asian Games ke-18 di Stadion Patriot, Bekasi Minggu (12/8). (ANTARA/INASGOC/Ary Kristianto)

Pemain timnas Indonesia U-23 Hansamu Yama (dua kiri), Andritany (dua kanan), Febri Hariyadi Menyantikan Lagu Kebangsaan Indonesia jelang pertandingan melawan Taiwan di Grup A Asian Games ke-18 di Stadion Patriot, Bekasi Minggu (12/8). (ANTARA/INASGOC/Ary Kristianto)

www.mxkc.sbs - Kiper Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa mengaku sangat senang usai memetik kemenangan di laga pertama bersama pelatih baru, Simon McMenemy. Pada laga tersebut, kiper Persija Jakarta itu juga menunjukkan penampilan yang apik.

Timnas Indonesia berhasil memetik kemenangan melawan Myanmar di laga uji coba Internasional yang dihelat di Stadion Mandalarthiri, Myanmar, Senin (25/3/2019) malam WIB. Skuat Garuda menang dengan skor 0-2 dari tim tuan rumah lewat gol dari Greg Nwokolo dan Ilija Spasojevic.

Skuat Garuda memang menunjukkan permainan yang menarik di laga tersebut. Meski melakoni laga tandang, akan tetapi Timnas Indonesia mampu menguasai jalannya pertandingan.

Baca Juga: Cetak 10 Gol dari Dua Laga, Pelatih Timnas Inggris: Kami Bermain Sederhana

Selain itu, penampilan Andritany Ardhiyasa juga mencuri perhatian. Kiper berusia 27 tahun itu tampil apik di laga tersebut dengan beberapa kali menggagalkan peluang Myanmar. Terutama saat ia berhasil menggagalkan tendangan penalti dari tim tuan rumah.

Andritany sendiri mengaku sangat senang dengan hasil kemenangan tersebut. Apalagi di laga pertamanya bersama pelatih baru.

"Saya sangat senang karena ini pertandingan pertama bersama pelatih baru dan tim baru. Perasaan saya sangat senang," kata Andritany dikutip dari pssi.org.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020, Prancis dan Inggris Menang Besar

Seperti yang diketahui, Simon McMenemy pada bulan Januari 2019 dikontrak oleh PSSI menjadi juru taktik Timnas Indonesia hingga 2020 mendatang. Lawan melawan Myanmar itu pun menjadi debut perntandingan resmi Simon sebagai pelatih Indonesia.

Semerntara menaggapi laga melawan Myanmar, Andritany Ardiyasa mengaku tim yang berjuluk The White Angels itu adalah tim yang bagus. Untuk bagi Timnas Indonesia karena mereka mampu mencetak gol lebih dulu, Andritany menilai itu lah yang membuat kepercayaan diri timnya meningkat.

"Mereka tim yang sangat bagus. Memiliki pertahanan yang rapat. Tetapi usai mencetak gol pertama yang membuat kami percaya diri (meningkat)," sambungnya.

Baca Juga: Cedera saat Lawan Serbia, Cristiano Ronaldo Santai

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak