Sambut Liga 3, Malang United Berencana Ganti Nama

Malang United berencana berganti nama menjadi Arema United.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Kamis, 04 Juli 2019 | 16:00 WIB
Malang United. (Instagram/@fcmalangunited)

Malang United. (Instagram/@fcmalangunited)

www.mxkc.sbs - Di Malang, Jawa Timur, ada dua tim yang menggunakan nama Arema di kompetisi resmi PSSI. Klub itu adalah Arema FC yang berlaga di Liga 1 dan Arema Indonesia di Liga 3 2019.

Namun, tidak cukup dua, Malang akan ketambahkan satu Arema lagi di persepak bolaan Indonesia. Sebab, Malang United yang merupakan kontestan Liga 3 berencana berganti nama menjadi Arema United atau Arema Malang United.

Rencana tersebut disampaikan langsung oleh manajer Malang United, Rendra Fungky, di Instagram resmi klub, @fcmalangunited. Ia beralasan jika pihaknya juga berhak menggunakan nama Arema, setelah duelisme antara Arema FC dan Arema Indonesia tidak kunjung selesai.

Baca Juga: Bantai Chile, Peru Hadapi Brasil di Final Copa America 2019

"Melihat konflik dualisme berkepanjangan dan tak kunjung usai antara Arema Liga 1 dengan Liga 3, kami rasa semua klub berhak mengunakan nama Arema," ujar Rendra.

"Jadi wacana ke depan kami mengubah nama klub menjadi Arema United atau Arema Malang United sebelum kompetisi Liga 3 PSSI Jatim 2019 bergulir," ujarnya lagi.

Rencana Malang United tidak sekadar angan. Rendra Fungky juga akan segera bekerja sama dengan PSSI Asprov Jawa Timur (Jatim) untuk mengurus legalitas nama.

Baca Juga: Lawan Olympiakos di Laga Uji Coba, Egy Mualana Vikri Hampir Cetak Gol

"Kami akan konsultasikan secepatnya perihal penggantian nama ini kepada Ketua Asprov PSSI Jatim agar disahkan dan dilegalkan sesuai statuta PSSI," imbuhnya.

Liga 3 2019 Zona Jatim rencananya akan kick-off pada 27 Juli 2019 dan hanya diikuti 40 klub. Laga pembuka mempertemukan tuan rumah PSM Kota Madiun melawan Persibo Bojonegoro,di Stadion Wilis, Kota Madiun.

Malang United tergabung di Grup C bersama Persikota Batu, Arek Suroboyo, GEN-B Mojokerto, dan Persedikab Kediri. Sementara itu, Arema Indonesia berada di grup F bersama Persekam Metro FC, Blitar Poetra, PSID Jombang, dan Madiun Putra.

Baca Juga: Berikut Jadwal dan Siaran Langsung Pekan Ketujuh Liga 1 2019

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak