Hasil Liga 1 2019: Persipura Ditahan Imbang Badak Lampung FC

Persipura bermain imbang 1-1 melawan sang tamunya Badak Lampung FC.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Rabu, 10 Juli 2019 | 17:07 WIB
Logo Liga 1 2019. [Dok. PT LIB]

Logo Liga 1 2019. [Dok. PT LIB]

www.mxkc.sbs - Persipura Jayapura hanya bisa bermain imbang kontra tamunya, Perseru Badak Lampung FC pada laga pekan kedelapan Liga  1 2019.

Bermain di Stadion Mandala, Jayapura, Rabu (10/7/2019) sore WIB, kedua tim harus puas berbagi poin setelah bermain seri 1-1.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga: Bukan Cekcok, Ini Fakta Sebenarnya Video Viral Paul Pogba Vs Lingard

12 menit laga berjalan, Persipura mendapat peluang emas pada menit 12 saat mendapat hadiah penalti. Sayang seribu sayang, ekseskusi kapten Persipura, Boaz Solossa berhasil digagalkan kiper Badak Lampung, Daryono.

Persipura selaku tuan rumah terus mendominasi permainan hingga pertengahan babak pertama, serta kian dominan dalam menyerang.

Pada menit 37, Boaz kembali mendapat peluang emas dari open play. Namun, tendangannya lagi-lagi bisa diamankan oleh Daryono.

Baca Juga: Pernah Menolak, El Shaarawy Ungkap Alasannya Sepakat Gabung Klub China

Peluang bagus kembali didapat Boaz lima menit jelang jeda. Diawali pergerakan Tinus Pae dari sisi kanan, Boaz nyaris bikin gol jika tak digagalkan oleh bek Badak Lampung.

Keasyikan menyerang, Persipura justru lengah dan harus tertinggal 0-1 di akhir babak pertama. Aksi individu brilian Francisco Torres pada menit 45 sukses mengelabui tiga bek Persipura serta kiper Dede Sulaiman.

Torres menjadi penutup babak pertama, tim tamu unggul 1-0 saat half-time.

Baca Juga: Gelar Sidang, Komdis PSSI Denda Bali United dan Arema FC Ratusan Juta

Memasuki babak kedua, Persipura tak berlama-lama untuk tampil ofensif. Titus Bonai mendapat dua peluang beruntun pada menit 50 dan 51. Sayang, percobaan sang striker masih gagal berbuah gol.

Terus mengurung pertahanan Badak Lampung, gol bagi Persipura akhirnya datang pada menit 59 via Gunansar Mandowen.

Diawali dari skema tendangan penjuru, Boaz memberikan bola kepada Mandowen sebelum sang pemain pengganti melepas tembakan keras dari luar kotak penalti yang tak mampu dibendung kiper Daryono.

Pada menit 69 Gunansar hampir mencetak gol keduanya dan membawa tim tuan rumah unggul. Sayang, sepakannya masih melenceng tipis dari gawang Badak Lampung.

Peluang emas kembali didapat Persipura pada menit 80 setelah mendapat tendangan bebas tepat di luar kotak penalti Badak Lampung.

Sayang, eksekusi Ian Kabes masih melambung di atas gawang lawan. Skor 1-1 sendiri akhirnya bertahan hingga pertandingan berakhir.

Hasil ini sendiri memperpanjang catatan minor Persipura di Liga  1 2019, yang masih tanpa kemenangan dari tujuh laga awal.

Tim Mutiara Hitam saat ini tertahan di peringkat ke-16 klasemen sementara dengan 4 poin dari 7 pertandingan.

Sementara itu, Badak Lampung saat ini menghuni peringkat kesembilan dengan 8 poin dari 8 laga.

Susunan Pemain

Persipura Jayapura (4-3-3): 27-Dede Sulaiman; 44-Anis Tjoe (82-Valentino Telaubun 67'), 4-Ricardo Salampessy, 3-Artur Ribeiro, 21-Tinus Pae; 11-Immanuel Wanggai (33-Gunansar Mandowen 24'), 13-Ian Kabes, 10-Ibrahim Conteh; 8-Oh In-kyun (46-Todd Rivaldo Ferre 53'), 86-Boaz Solossa, 25-Titus Bonai.

Badak Lampung (4-3-3): 53-Daryono; 21-Dalmiansyah Matutu (44-Jujun Saepulloh 56'), 5-Kunihiro Yamashita, 15-Zainal Haq, 13-Kurniawan Karman; 45-Akbar Tanjung, 10-Marquinhos, 77-Jefri Kurniawan (29-Talaohu Musafri 82'); 94-Fernandinho, 23-Johan Yoga (17-Billy Keraf 66'), 9-Francisco Torres.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak