Persib Mampu Curi Poin di Kandang PSIS, Rene Alberts Puji Tiga Pemain Ini

Rene Alberts menganggap tiga pemain ini punya peran krusial di laga lawan PSIS Semarang kemarin.

Galih Priatmojo | www.mxkc.sbs
Senin, 22 Juli 2019 | 21:00 WIB
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts. [ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi]

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts. [ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi]

www.mxkc.sbs - Persib Bandung memenuhi ambisinya memutus tren positif PSIS Semarang setelah menang tipis 1-0 di Stadion Moch Soebroto, kemarin. Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts memuji penampilan tiga pemain ini yang dinilainya punya faktor penting atas keberhasilan Maung Bandung mencuri poin di laga pekan kesepuluh Liga 1 2019.

Tiga pemain yang dipujinya yakni Henhen Herdiana, Indra Mustafa dan Saepuloh yang dipasang menggantikan dua pilar utama Persib Bojan Malisic dan Achmad Jufrianto yang absen lantaran terkena hukuman akumulasi kartu kuning.

"Henhen debut starter dan Indra juga Saepuloh bersama mereka memastikan tidak kebobolan. Ada lima di lini pertahanan dan Made (Wirawan) bermain bagus di belakang, maka itu positif," kata Robert di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, Senin (22/7/2019).

Baca Juga: Ini Pemain Senior yang Dipanggil Indra Sjafri Perkuat Timnas U-22

Pemain Persib Bandung Ezechiel Ndouasel (kiri) berebut bola dengan pemain PSIS Semarang Rio Saputro pada pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (21/7/2019). ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Pemain Persib Bandung Ezechiel Ndouasel (kiri) berebut bola dengan pemain PSIS Semarang Rio Saputro pada pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Minggu (21/7/2019). ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Menurutnya, ketiga pemain itu berhasil membuktikan kemampuannya dalam mengamankan benteng pertahanan Persib dari serangan pemain PSIS. Padahal status ketiga pemain itu memang acapkali dijadikan sebagai pemain pelapis saja dan lebih banyak menghuni bangku cadangan daripada dimainkan Robert.

Rotasi pemain yang dilakukan Robert dalam laga kemarin terbukti ampuh dan membuahkan hasil maksimal dimana gawang Persib tak kebobolan dan mereka mampu menyarangkan satu gol ke gawang PSIS lewat Ezechiel Ndouasel..

"Saya pikir ada keuntungan dari apa yang kita lakukan di awal-awal kemarin, pemain seperti Indra dan Henhen yang sudah main sebelumnya, maka mereka punya kepercayaan diri ketika menjadi starter di pertandingan dan terbukti ada dampaknya," jelasnya.

Baca Juga: Lakukan Tekel Kejam, Pemain Sevilla Ini Minta Maaf ke Liverpool

Pelatih berpaspor Belanda itu merubah formasi lini belakang Persib dari semula menggunakan empat bek menjadi lima bek, dimana bek tengah yang biasanya diisi oleh dua pemain kini diisi tiga pemain sekaligus.

Selain Indra dan Saepuloh, Supardi yang biasanya mengisi bek sayap Persib di tarik ke sektor bek tengah guna membantu Indra dan Saepuloh.

Kemenangan kemarin membawa Persib berhasil bercokol di peringkat 9 klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 13 poin dari sembilan laga yang sukses dilalui I Made Wirawan dan kolega.

Baca Juga: Mohamed Salah Dikecam Umat Muslim Usai Unggah Foto Tengah Mandi

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak