Liga 1 Belum Ada Kepastian, Persita Cemas Kehilangan Sponsor

Liga 1 2020 berhenti hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Selasa, 24 Maret 2020 | 17:00 WIB
Persita Tangerang luncurkan logo baru. (YouTube/Persita Official).

Persita Tangerang luncurkan logo baru. (YouTube/Persita Official).

www.mxkc.sbs - PSSI telah mengumumkan untuk menunda kompetisi Liga 1 2020 hingga batas waktu yang tak ditentukan imbas dari pandemi Virus corona di Tanah Air.

Tentu, dengan dihentikannya sementara kompetisi tanpa batas waktu bisa berimbas banyak terhadap klub-klub peserta.

Salah satunya adalah dampak buruk ihwal partnership antara klub dengan sponsor. Sejumlah klub tentu khawatir bakal ditinggal oleh sponsor mereka.

Baca Juga: Kisah Model Cantik Indonesia yang Kini Jadi Host Liga Primer Inggris

Salah satunya adalah Persita Tangerang, yang merupakan tim promosi di Liga 1 2020. Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara mengaku jika kubunya kini tengah was-was.

Suryanthara sangat berharap, para sponsor bisa mengerti keadaan pelik sekarang ini.

"Ya iyalah (takut), pasti lah! Karena kami juga kan hidupnya di sponsor. Kalau misal liga diberhentikan atau ditunda, sponsor punya penilainan sendiri. Bahkan kalau ditunda seperti sekarang pun, kami juga bisa sangat kehilangan. Tentu dari manajemen harus bisa meyakinkan," papar Suryanthara. 

Baca Juga: Pesan Khusus Indra Sjafri pada Pemain yang Kini Tak Jalani Pertandingan

"Semoga sponsor mengerti dengan keadaan seperti ini meskipun kerugian bukan dari pihak sponsor saja. Juga dari pemasukan lain-lainnya," tambahnya. 

Lebih lanjut, Suryanthara mengungkapkan jika para sponsor Persita masih bisa mengerti keadaan saat ini.

Namun, ia meminta kepada PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator kompetisi Liga 1 juga bisa memastikan keberlangsungkan kompetisi musim ini. 

Baca Juga: Eks Striker Timnas Brasil Hulk Resmi Menikah dengan Keponakan Mantan Istri

"Iya, ini kan masalah dengan sponsor juga. Tentu efeknya bukan dari klub saja, dari federasi juga sama. Untuk Persita sendiri, kami sejauh ini masih bisa meyakinkan sponsor kalau Liga 1 ini masih akan berjalan lagi. Kami cuma menunggu keputusan bahwa liga akan seperti apa," tukas Suryanthara.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak