Menpora Tak Permasalahkan Jika Piala Dunia U-20 Sepi Penonton

Menpora menyerahkan semua keputusan pada FIFA, mengingat adanya wabah virus corona.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Kamis, 02 Juli 2020 | 15:00 WIB
Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. (Dok. PSSI)

Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. (Dok. PSSI)

www.mxkc.sbs - Menindak lanjuti gelaran Piala Dunia U-20 2021, PSSI dan pemerintah mulai bergerak melakukan persiapan. Salah satunya dengan membentuk kepanitiaan bernama INAFOC atau Indonesia FIFA U-20 World Cup 2021 Organizing Comittee.

Selain itu, pemerintah juga telah menentukan enam stadion sebagai venue Piala Dunia U-20 2021 nanti, meski tanpa persetujuan FIFA. Enam stadion tersebut adalah Gelora Bung Karno (Jakarta), Si Jalak Harupat (Bandung), Jakabaring (Palembang), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan I Kapten I Wayan Dipta (Bali).

Kepastian-kepastian tersebut dilakukan usai adanya rapat terbatas yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo, Rabu (1/7/2020). Rapat tersebut juga dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, dan beberapa menteri terkait.

Baca Juga: Leicester City dan Chelsea Kompak Kalah, ini Klasemen Terbaru Liga Inggris

Selain ada beberapa hal lain yang juga dibahas. Seperti kemungkinan ada atau tidaknya penonton di Piala Dunia U-20 2021 nanti.

Hal ini dikarenakan pandemi virus corona yang masih berlangsung sampai dengan saat ini. Bukan tidak mungkin, saat Piala Dunia U-20 berlangsung, virus corona masih mewabah.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengatakan ada atau tidaknya penonton terserah FIFA. Sebab, Piala Dunia merupakan acara milik FIFA.

Baca Juga: Diego Simeone Heran Griezmann Cuma Main 4 Menit Lawan Atletico Madrid

Indonesia akan mematuhi instruksi FIFA baik itu ada penonton atau tidak. Saat ini, Indonesia masih melakukan persiapan.

"Piala Dunia, kan produk FIFA, kita turuti FIFA. Kalau mereka bilang bisa, ya bisa," kata Amali saat jumpa pers di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (1/7/2020).

Sebagai informasi, Piala Dunia U-20 akan berlangsung pada 20 Mei hingga 12 Juni 2021. Sebanyak 24 negara dari berbagai belahan dunia akan ikut serta.

Baca Juga: Beri Pujian di Twitter, Asisten Pelatih Barcelona Fans Cristiano Ronaldo?

Penulis: Adie Prasetyo

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak