Dua Pemain Ini Dipanggil Timnas Indonesia, Warganet Curiga Pemain Titipan

Pemain-pemain ini masuk dalam 34 nama yang dipanggil untuk TC Timnas Indonesia.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Rabu, 28 April 2021 | 09:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Nurhidayat, saat latihan perdana sebagai persiapan SEA Games 2021 (dok. PSSI).

Pemain Timnas Indonesia, Nurhidayat, saat latihan perdana sebagai persiapan SEA Games 2021 (dok. PSSI).

www.mxkc.sbs - Sebanyak 34 pemain telah dipanggil PSSI untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) bersama Timnas Indonesia. TC kali ini digelar sebagai persiapan menghadapi tiga pertandingan sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab.

Menariknya, pemanggilan pemain kali ini didominasi pemain muda. Tercatat hanya hanya gelandang Persija Jakarta, Marc Klok yang paling tua, itu pun baru berusia 28 tahun.

Para pemain yang berkarier di luar negeri tak luput dari pantauan. Sebut saja Ryuji Utomo (Penang FC), Yanto Basna (PT Prachuap FC), Witan Sulaeman (FK Radnik Surdulica), Syahrian Abimanyu (Newcastle Jets), hingga Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk).

Baca Juga: Bos Klub Liga 2 Ini Ingin Datangkan Jordi Alba dari Barcelona

Namun, pemanggilan pemain kali ini menyisakan rasa curiga warganet. Mereka bertanya-tanya soal sosok Nurhidayat Haji Haris dan Aqil Savik yang turut dipanggil.

Kecurigaan warganet tersebut memang cukup beralasan. Nurhidayat yang kini bermain bersama PSM Makassar terpantau tak pernah diturunkan selama turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Sementara Aqil Savik bahkan hanya jadi kiper cadangan keempat Persib Bandung. Praktis, kiper jebolan Timnas Indonesia U-19 itu tak pernah bermain di Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Bos Persis Solo Cari Bek Sayap, Respons KFC Bikin Warganet Ngakak

''Nurhidayat jarang bermain . Aqil savik cadangan ke 4. Apa pemain titipan,'' ujar salah satu warganet, mengomentari pengumuman 34 nama yang dipanggil TC Timnas Indonesia.

''Ga pernah muncul / main di menpora tapi kepanggil, lord memang beda,'' sahut warganet lainnya.

''Hilmansyah dan Aqil saviq bagaikan bumi dan langit. Sayang sekali kerja keras kalah ama hoki,'' celetuk salah satu warganet.

Baca Juga: Andritany Bikin Warganet Salfok saat Maria Vania Ucapkan Selamat ke Persija

Rasa curiga warganet semakin bertambah saat nama yang tengah bersinar di Liga Super Malaysia, Saddil Ramdani, tidak dipanggil. Padahal pemain 22 tahun yang memperkuat Sabah FC sudah mencetak tiga gol dalam enam pertandingan.

Terlepas dari pro kontra tersebut, Timnas Indonesia akan menjalani tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seluruhnya berlangsung terpusat di UEA.

Skuad Garuda akan melawan Thailand pada 3 Juni 2021, lalu Vietnam pada 7 Juni 2021 dan Uni Emirat Arab pada 11 Juni 2021.

Baca Juga: Dipanggil Timnas Indonesia, Pemain Berdarah Liberia: Alhamdulillah

Sebelum itu, timnas Indonesia akan menghadapi dua laga uji coba di UEA yaitu menghadapi Afghanistan pada 25 Mei dan Oman pada 29 Mei 2021.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak