Shin Tae-yong Akui Pulang ke Korsel untuk Berobat, Bukan Liburan

Shin Tae-yong memberikan klarifikasi atas pernyataannya beberapa waktu lalu

Irwan Febri Rialdi | www.mxkc.sbs
Jum'at, 02 Juli 2021 | 14:24 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Dok. Bongda.vn)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Dok. Bongda.vn)

www.mxkc.sbs - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akhirnya buka suara terkait perang narasi antara PSSI dan media Korea Selatan soal kondisi kesehatannya.

PSSI dalam rilisnya mengatakan Shin Tae-yong harus kembali ke Korea Selatan untuk berobat dan melakukan pengecekan kesehatan.

Juru taktik timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu sempat terinfeksi virus Corona hingga kesehatannya sempat memburuk, sebelum pulih dan kembali melatih Timnas Indonesia.

Baca Juga: Pesona Tyas Mirasih Berjemur saat Isolasi, Dibilang Kayak Boneka

Namun pernyataan PSSI mendapat bantahan dari media Korea Selatan. Mereka menganggap PSSI berbohong karena Shin Tae-yong diklaim sedang baik-baik saja.

Dua narasi berbeda itu menimbulkan polemik, dan Shin Tae-yong akhirnya buka suara. Dia mengakui memang pulang ke Korea Selatan untuk berobat di mana pernyataan itu secara tak langsung membela PSSI.

"Saya meminta izin kepada Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) agar saya dapat pulang ke Korea Selatan dengan pertimbangan efek Covid-19 yang pernah saya alami. Saya akan berobat dan check up di Korea Selatan," kata Shin Tae-yong dalam rilis PSSI, Jumat (2/7/2021).

Baca Juga: Mami Sisca Mellyana Tampil 'Hot' saat Ngegym, Warganet: Bikin Tremor

Kepulangan Shin Tae-yong ke Korea Selatan ini juga dikarenakan situasi yang tidak memungkinkan untuk menjalankan program timnas Indonesia lantaran kasus Covid-19 yang tengah melonjak tajam.

Tadinya, PSSI juga berencana menggelar training camp (TC) sekaligus seleksi Timnas Indonesia U-18 untuk Piala Dunia U-20 2023, tetapi batal karena infeksi virus Corona kian merebak di Tanah Air.

"Setelah berkoordinasi dengan PSSI dan melihat pandemi Covid-19 yang sedang tinggi di Jakarta tentu tidak memungkinkan digelarnya pemusatan latihan Timnas. Begitu selesai melakukan pengobatan tentu saya akan segera kembali ke Indonesia," beber Shin Tae-yong.

Baca Juga: Body Goals, Intip 5 Potret Seksi Soraya Rasyid dalam Balutan Baju Renang

Selain Shin Tae-yong, empat asisten pelatih Timnas Indonesia, yakni Choi In-cheul, Kim Woo-jae, Kim Hae-won dan Lee Jae-hong turut serta kembali ke Korea Selatan.

Saat ini PSSI menunggu update road map terbaru lagi dari Shin Tae-yong sembari menjalani pengobatan di Korea Selatan. PSSI pun berharap Shin Tae-yong cepat sembuh dan segera kembali melatih Timnas Indonesia.

(Adie Prasetyo)

Baca Juga: Taktik Italia Hadapi Belgia di Perempat Final Euro 2020

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak