Persebaya Vs Tira Persikabo: Bajul Ijo Janji Tampil Beda

Persebaya targetkan kemenangan usai dibantai Borneo FC di pekan pertama.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Sabtu, 11 September 2021 | 09:09 WIB
Pemain asing Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid. (Instagram/@officialpersebaya).

Pemain asing Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid. (Instagram/@officialpersebaya).

www.mxkc.sbs - Persebaya Surabaya akan melakoni laga berat melawan Tira Persikabo di pekan kedua Liga 1 2021. Pelatih Bajul Ijo, Aji Santoso menjanjikan permainan beda demi memetik kemenangan.

Duel Persebaya vs Tira Persikabo akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (11/9/2021). Aji menyebut anak asuhannya bakal lebih baik dari pekan pertama.

Sekedar mengingat, Persebaya kalah 1-3 dari Borneo FC pada pekan pertama. Dalam pertandingan itu, Persebaya tidak menurunkan skuad terbaiknya termasuk empat pemain legiun asing.

Baca Juga: Termasuk Rans Cilegon FC, 11 Klub Berminat Jadi Tuan Rumah Liga 2 2021

Kini, permasalahan Bruno Moreira Soares, Jose Teixeira, Alie Sesay, dan Taisei Maruka telah selesai. Keempatnya pun kemungkinan besar akan diturunkan oleh Aji Santoso melawan Tira Persikabo.

"Yang jelas pemain asing sudah pasti bisa kami turunkan, tapi kami lihat besok bagaimana. Sangat besar akan kami turunkan karena sudah memenuhi regulasi," kata Aji Santoso saat jumpa pers sehari jelang pertandingan, dilansir dari Suara.com.

"Saya yakin kekuatan Persebaya akan lebih bagus karena skuad lebih baik dari pertandingan pertama," jelas mantan pelatih PSIM Yogyakarta tersebut.

Baca Juga: Viral! Zulham Zamrun Acungkan Jari Tengah usai Dipulangkan AHHA PS Pati

Dengan hadirnya empat legiun asing itu, Aji memastikan komposisi tim bakal berubah. Tentu saja ini setelah adanya evaluasi dari pertandingan pertama.

"Kalau dengan cara main seperti apa enggak bisa disampaikan. Kalau komposisi pemain pasti berubah, saya pastikan," jelasnya.

Pasca kekalahan 1-3 dari Borneo FC, lini belakang Persebaya jadi sorotan. Aji menyebut masalah-masalah yang terjadi di match pertama sudah diperbaikinya.

Baca Juga: Deretan Pemain Thailand yang Pernah Bermain di Liga Indonesia

"Kami memang kebobolan dua kali dari sisi sayap kemarin. Kami sudah evaluasi melalui video dan nggak boleh diulang karena sudah dibetulkan," ungkapnya.

"Saya berharap pemain belakang harus disiplin. lawan Tira Persikabo tidak akan mudah karena mereka dapat poin di laga pertama, tentu kami akan lebih baik besok," pungkasnya.

Baca Juga: Deretan Pemain Keturunan Indonesia yang Berkarier di Liga Qatar

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak