LIB Bocorkan Seri 4 dan 5 Liga 1 Digelar di Bali, Boleh Dihadiri Penonton

Ada empat stadion yang akan digunakan untuk seri 4 dan 5 Liga 1 2021.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Rabu, 08 Desember 2021 | 14:34 WIB
Jalannya pertandingan Bali United vs Persik Kediri di laga pembuka Liga 1 2021 yang digelar di SUGBK, Jumat (27/8/2021). [LIB]

Jalannya pertandingan Bali United vs Persik Kediri di laga pembuka Liga 1 2021 yang digelar di SUGBK, Jumat (27/8/2021). [LIB]

www.mxkc.sbs - Seri 4 dan 5 Liga 1 2021 kemungkinan besar akan digelar di Bali. Kabar baiknya, penonton boleh hadir khusus pada pertandingan yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, menjelaskan Seri 4 Liga 1 2021 rencananya dimulai pada awal Januari 2021. Total ada empat stadion yang akan digunakan.

"Seri 4 dimulai pada 6 Januari di Bali. Tadinya kita bikin enam Seri dengan ada jeda, tapi akhirnya kita rapatkan jadi lima Seri tanpa jeda untuk bisa mengejar bulan Maret selesainya," kata Sudjarno, dilansir dari Suara.com.

Baca Juga: Jadwal Drawing Babak 16 Liga Champions, Potensi Final Kepagian

"Kami juga tentu akan menyesuaikan agenda timnas yang akan berjalan termasuk di Januari 2022 nanti," terangnya.

Akan ada empat stadion yang bakal dipakai di Bali. Yaitu Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar), Stadion I Gusti Ngurah Rai (Denpasar), Stadion Kompyang Sujana (Denpasar), dan Gelora Samudra (Kabupaten Badung).

Selain itu, Stadion Kapten I Wayan Dipta kemungkinan bakal menjadi venue uji coba kehadiran penonton di Liga 1 2021. Nantinya, setiap tim bakal kebagian jatah merasakan bertanding dengan ada penonton.

Baca Juga: AC Milan Terdepak dari Liga Champions, Komentar Bos Persikota Curi Fokus

Namun, Bali United masuk dalam pengecualian. Pasalnya, Stadion Kapten I Wayan Dipta adalah markas mereka di Liga 1 2021. Sesuai kesepakatan awal, tim tak boleh tanding di markasnya sendiri.

"Jadi yang pertama itu memang rujukan kita surat Gubenrur Bali ke Ketum PSSI perihal permohonan untuk BRI Liga 1 di Bali. Kita langsung turunkan tim verifikasi stadion, ada empat stadion yang diverifikasi," terang Sudjarno.

"Kemudian hasil verifikasi apa saja yang harus dibenahi, nanti LIB bersama PSSI, Dispora sana termasuk juga Bali United akan menilai. Secara umum dari hasil verifikasi kita lalu, lampu, lapangan, ruang ganti semu sudah oke," pungkasnya.

Baca Juga: 3 Anak Fandi Ahmad yang Perkuat Timnas Singapura di Piala AFF 2020

(Suara.com/Adie Prasetyo)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak