Situs PSSI Diretas, Hacker Sentil Niat Iriawan Masuk Ruang Ganti Indonesia

Situs PSSI diretas usai kekalahan Indonesia atas Thailand 0-4.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Kamis, 30 Desember 2021 | 08:10 WIB
Poster Ketum PSSI, Mochamad Iriawan. (Instagram/@mochamadiriawan84)

Poster Ketum PSSI, Mochamad Iriawan. (Instagram/@mochamadiriawan84)

www.mxkc.sbs - Buntut kekalahan Timnas Indonesia atas Thailand 0-4 di leg pertama final Piala AFF 2020, situs resmi PSSI diretas. Menariknya, hacker menyinggung soal niat sang ketua umum Mochamad Iriawan yang ingin masuk ruang ganti skuat Garuda.

Adapun yang diretas adalah salah satu laman yang berjudul "Ayo...Tetap Semangat di Laga Kedua", berisi berita soal hasil pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020.

Dalam laman tersebut, peretas menyebut dirinya sebagai "Anon7" dan "AnonSec Team". Mereka membuat laman PSSI itu menjadi berwarna hitam dan menyertakan pula lagu "Garuda di Dadaku" yang dapat diunduh.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dibantai 0-4 oleh Thailand, Butuh Keajaiban di Leg kedua

Tangkapan layar laman situs resmi PSSI yang diretas pada Rabu (29/12/2021). Peratasan dilakukan usai Indonesia kalah dengan skor 0-4 dari Thailand pada laga leg pertama final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura. (Antara/ Michael Siahaan)
Tangkapan layar laman situs resmi PSSI yang diretas pada Rabu (29/12/2021). Peratasan dilakukan usai Indonesia kalah dengan skor 0-4 dari Thailand pada laga leg pertama final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura. (Antara/ Michael Siahaan)

Selain itu, laman yang diretas juga menampilkan poster Mochamad Iriawan dengan gambar wajahnya yang disilang.

Di bawah poster itu tertera tulisan, "Indonesia mainnya bapuk apa karena ketum pssi masuk kamar ganti pemain? Yok indonesia bisa yok, masih ada leg 2, semangat! #opiwan #indonesiajuara".

Tak lupa, peretas menyertakan pula alamat surat elektronik [email protected]. Sampai Rabu (29/12) malam pukul 23.48 WIB, PSSI belum memperbaiki laman situsnya tersebut.

Baca Juga: Babak Pertama, Timnas Indonesia Tertinggal 0-1 dari Thailand

Seperti diketahui, Timnas Indonesia kalah dengan skor 0-4 dari Thailand pada laga leg pertama final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Rabu malam.

Dua dari empat gol Thailand dijaringkan oleh Chanathip Songkrasin dan sisanya disumbangkan Supachok Sarachart serta Bordin Phala.

Hasil tersebut membuat Indonesia harus menang dengan selisih minimal lima gol pada leg kedua untuk menjadi juara. Leg kedua final digelar pada Sabtu (1/1) malam di Stadion Nasional, Singapura.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand, Menangkan Leg Pertama!

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak