Andai Erling Haaland ke Real Madrid, Karim Benzema Siap Angkat Kaki

Karim Benzema disebut mengultimatum Real Madrid.

Husna Rahmayunita | www.mxkc.sbs
Selasa, 18 Januari 2022 | 12:09 WIB
Penyerang Real Madrid Karim Benzema merayakan gol saat melawan Real Mallorca dalam laga lanjutan Liga Spanyol, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB. (AFP/Gabriel Bouys)

Penyerang Real Madrid Karim Benzema merayakan gol saat melawan Real Mallorca dalam laga lanjutan Liga Spanyol, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB. (AFP/Gabriel Bouys)

www.mxkc.sbs - Bomber Real Madrid, Karim Benzema bereaksi keras terkait ketertarikan klub untuk mendatangkan Erling Haaland.

Karim Benzema dilaporkan mengultimatum Real Madrid jika memboyong Erling Haaland. Ia disebut bakal hengkang Haaland datang.

Erling Haaland sebelumnya disebut menjadi incaran banyak klub. Bahkan klubnya, Borussia Dortmund mendesaknya untuk segera menentukan masa depan.

Baca Juga: Profil Privat Mbarga, Striker Tajam Bali United dari Liga Kamboja

Sementara itu, Real Madrid diisukan tengah mengincar penyerang tengah baru mengingat usia Benzema yang tak muda lagi. Striker itu adalah Erling Haaland yang juga diisukan bakal hengkang dari Borussia Dortmund musim panas mendatang.

Situasi itu dikabarkan membuat Benzema marah. Media El Nacional mengklaim bahwa Real Madrid harus memilih salah satu diantara keduanya dengan striker asal Prancis itu terbuka untuk hengkang.

Haaland memiliki opsi untuk pindah dari Dortmund pada akhir musim ketika klausul rilis 64 juta poundsterling yang tertulis dalam kontraknya menjadi aktif, dan CEO klub Hans-Joachim Watzke telah mengakui akan sulit untuk mempertahankannya.

Baca Juga: 3 Faktor Witan Sulaeman Bisa Moncer dan Rebut Posisi Inti di FK Senica

Penyerang andalan Borussia Dortmund, Erling Haaland. [Daniel ROLAND / AFP]
Penyerang andalan Borussia Dortmund, Erling Haaland. [Daniel ROLAND / AFP]

Karima Benzema sejauh ini terlihat nyaman bersama Real Madrid di mana pasca kepergian Cristiano Ronaldo, dia benar-benar jadi ujung tombak andalan tim.

Musim ini, ia menjadi andalan Real Madrid dalam mendulang gol. Striker 34 tahun itu saat ini telah mengemas 24 gol hanya dalam 27 penampilan saja.

Karim Benzema diyakini merasa dihargai oleh publik Santiago Bernabeu dan bersedia untuk bertahan hingga kontraknya habis pada 2023 mendatang.

Baca Juga: Foto Witan Sulaeman Gabung FK Senica Muncul, Publik Ributkan Nomor Punggung

Namun, jika memilih hengkang karena persaingan dengan Erling Haaland, Benzema dilaporkan bisa pulang ke negara asalnya di mana Paris Saint-Germain (PSG) dikabarkan tertarik memboyongnya.

Selain Haaland, Real Madrid juga terus dikaitkan dengan Kylian Mbappe yang secara terang-terangan ingin hengkang dari PSG sejak awal musim ini.

Berbeda dengan Haaland, kehadiran Mbappe dilaporkan El Nacional tidak menganggu Benzema karena perbedaan posisi antara keduanya. Mbappe, meski bisa menjadi striker tunggal, juga fasih bermain melebar.

Baca Juga: Selain Haruna Soemitro, Ini 3 Sosok yang Pernah Kritik Shin Tae-yong

(Suara.com/Arief Apriadi)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak