Profil Dusan Bogdanovic, Agen Pratama Arhan, Egy Maulana, dan Witan Sulaeman

Mengenal sosok Dusan Bogdanovic, agen yang menaungi Arhan, Egy, hingga Witan.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Minggu, 20 Februari 2022 | 14:45 WIB
Pemain PSIS Semarang Pratama Arhan tanda tangan kontra dengan Tokyo Verdy ditemani oleh agennya Dusan Buganovic. (Instagram)

Pemain PSIS Semarang Pratama Arhan tanda tangan kontra dengan Tokyo Verdy ditemani oleh agennya Dusan Buganovic. (Instagram)

www.mxkc.sbs - Dusan Bogdanovic menjadi salah satu sosok di balik layar yang paling berjasa mewujudkan impian Pratama Arhan bermain di luar negeri.

Sebagai agen yang menangani Arhan, Dusan sukses merampungkan transfer sang klien dari PSIS Semarang ke klub Jepang, Tokyo Verdy.

Dalam kesepakatan yang dicapai, Arhan dilepas secara gratis dengan durasi kontrak selama 2 tahun oleh tim yang bermarkas di ibu kota Jepang tersebut.

Baca Juga: Profil Christian Adinata, Calon Bintang Baru Bulu Tangkis Indonesia

Ini bukan kali pertama Dusan Bogdanovic sukses mengantarkan anak-anak muda Indonesia mengejar mimpinya bermain bola di luar Tanah Air.

Kali pertama Dusan mengantarkan Egy Maulana Vikri bergabung dengan klub asal Polandia, Lechia Gdansk, dan disusul Witan Sulaeman yang kini satu tim dengan Egy di FK Senica.

Bogdanovic sendiri ternyata bukan agen biasa, dia punya latar belakang cukup mumpuni untuk membawa pemain berkembang di luar negeri. Lantas, siapa sebetulnya Dusan Bogdanovic ini? Berikut ringkasan profilnya.

Baca Juga: Mundur dari Piala AFF U-23, Ini Keuntungan yang Didapat Timnas Indonesia

Profil Dusan Bogdanovic

Pria dengan tinggi 189 cm ini merupakan kelahiran Serbia pada 15 Juli 1979. Ternyata, dia merupakan mantan pesepak bola yang dulu berposisi sebagai bek tengah.

Dalam catatan yang ada di Transfermarkt, Dusan sempat bermain di beberapa klub di Eropa. Seperti tim asal Serbia, Big Bull.

Baca Juga: 4 Pemain Muda yang Berpotensi Susul Pratama Arhan ke Luar Negeri

Dia lalu pindah ke klub asal Austria, Eisenstadt pada Juli 2005. Hanya satu musim di sana, Dusan Bogdanovic kemudian hengkang ke klub asal Slovakia, NK Nafta.

Dari latar belakang ini saja, sudah bisa dimengerti mengapa Egy Maulana Vikri kini bisa bermain di Liga Slovakia bersama FK Senica.

Dusan sempat pindah ke Ivancna Gorica, namun satu musim berselang dia kembali pulang ke NK Nafta 1903.

Baca Juga: Hanya Kalah Sekali Sepanjang Musim, Arema FC Jadi Sorotan Media Asing

Setelah lama bermain di Eropa, Dusan Bogdanovic tercatat pernah berkarier di Indonesia. Tepatnya dia menjadi bagian dari tim Persikota Tangerang pada Liga Premier Indonesia 2010 lalu.

Setelah pensiun sebagai pesepak bola, Dusan Bogdanovic tidak terjun ke dunia kepelatihan. Sebaliknya, dia memilih jalur agen pemain untuk membantu para pemain muda.

Untuk menjadi seorang agen yang profesional, Dusan Bogdanovic pernah mengikuti kursus di Sports Business Institute Barcelona untuk mengembangkan kariernya sebagai agen pemain profesional.

Selain bergelut di dunia olahraga, Dusan Bogdanovic juga diketahui memiliki gelar pendidikan formal. Dia memiliki gelar sarjana Manajemen Bisnis di University of Queensland.

Selain Witan, Egy, dan terbaru Pratama Arhan, Dusan Bogdanovic juga merupakan agen dari bek muda PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga.

(Kontributor: Aditia Rizki)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak