5 Alasan Indonesia Bakal Kalahkan Kuwait di Laga Perdana Kualifikasi Piala Asia 2023

Meski berat, Timnas Indonesia diyakini bisa kalahkan Kuwait karena sejumlah faktor ini.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Rabu, 08 Juni 2022 | 13:44 WIB
Tim sepak bola Timnas Indonesia foto bersama saat laga persahabatan FIFA Indonesia melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (1/6/2022). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nz

Tim sepak bola Timnas Indonesia foto bersama saat laga persahabatan FIFA Indonesia melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (1/6/2022). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nz

www.mxkc.sbs - Timnas Indonesia memiliki 5 alasan untuk bisa kalahkan Kuwait di laga perdana fase Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar pada Rabu (8/6/2022).

Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong bakal segera menghadapi tantangan pertama di Kualifikasi Piala Asia 2023, Kuwait yang berstatus tuan rumah akan jadi lawan pertama.

Kemenangan tentu menjadi target yang harus dicapai Stefano Lilipaly dkk atas Kuwait demi memastikan kelancaran jalan di fase Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022: Australia Selangkan Lagi ke Qatar usai Kalahkan Uni Emirat Arab

Namun timnas Indonesia harus sadar diri bukan menjadi tim yang diunggulkan dalam fase ini, terlebih jika bisa melaju ke babak final Piala Asia yang digelar tahun depan.

Meski demikian, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong setidaknya memiliki 5 alasan untuk bisa mengalahkan Kuwait di laga perdana fase grup yang mulai digelar pukul 23.30 WIB malam nanti.

1. Faktor Shin Tae-yong

Baca Juga: Mundur dari Indonesia Masters 2022, Anders Antonsen Curhat Pilu

Menjabat pelatih timnas Indonesia lebih dari dua tahun, Shin Tae-yong merupakan sosok yang paling memahami bagaimana kondisi dan komposisi skuat asuhannya.

Apalagi Shin Tae-yong sukses membawa timnas Indonesia meraih runner-up Piala AFF 2020, catatan menarik yang ditorehkan pelatih asal Korea Selatan.

Raihan itu tentu tak mudah untuk bisa digapai jika Shin tak memahami dengan benar komposisi skuatnya, pun demikian saat ia membawa Indonesia meraih medali perunggu SEA Games 2021.

Baca Juga: Hasil UEFA Nations League Semalam: Jerman Ditahan Imbang Inggris, Italia Menang Lawan Hungaria

2. Pemain Naturalisasi

Tak hanya Stefano Lilipaly, pemain berstatus naturalisasi yang bermain untuk Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, adapula Elkan Baggott dan Marc Klok.

Shin Tae-yong akhirnya menaruh kepercayaan pada Marc Klok, jenderal lapangan tengah pembagi alur bola ke lini pertahanan dan penyerangan skuat Garuda.

Baca Juga: Diklaim Tak Layak Main di Level Asia, Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia Kalah Lawan Kuwait

Kombinasi pemain naturalisasi dan pemain lokal terpilih diharapkan memberi Indonesia kekuatan penuh jika ingin berlaga di kompetisi prestisius Asia ini.

3. Kompaknya Para Pemain

Mayoritas pemain timnas Indonesia yang berlaga di kualifikasi Piala Asia merupakan kombinasi pemain yang berlaga di Piala AFF dan SEA Games 2021.

Saling memahami antarpemain menjadi poin penting dalam hal ini, karena berdampak pada kekompakan bermain tim saat menghadapi lawan kuat.

4. Ada Pemain Eropa

Elkan Baggott dan Witan Sulaeman merupakan pemain timnas Indonesia yang berkarier di luar negeri, pengalaman berharga tentu akan ditunjukkan keduanya.

Elkan saat ini bermain untuk Ipswich Town, sementara Witan Sulaeman untuk Lechia Gdansk bakal memberi dampak positif untuk permainan timnas Indonesia.

5. Polesan Shin Tae-yong

Shin Tae-yong bisa jadi sosok pembeda dari kualitas permainan timnas Indonesia, pengalaman yang dimiliki menjadi modal berharga saat ini.

Eks pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu diharapkan memberi motivasi berlebih bagi para pemain timnas Indonesia, apalagi jika berhadapan dengan tim-tim kuat.

Lewat tangan dinginnya, Korea Selatan bahkan mampu membekuk timnas Jerman di Piala Dunia 2018 Rusia dengan skor 2-0.

(Kontributor: Eko Isdiyanto)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak