5 Pemain yang Meredup Sebelum Tampil di Timnas Senior, Ada yang Pernah Main di Klub Luar Negeri

Hebat di usia muda hingga jadi langganan tim nasional kelompok usia, tetapi 'hilang' ketika usia senior

Irwan Febri Rialdi | www.mxkc.sbs
Jum'at, 19 Agustus 2022 | 11:38 WIB
Syamsir Alam. (Sumber: Instagram/@syamsir11alam).

Syamsir Alam. (Sumber: Instagram/@syamsir11alam).

www.mxkc.sbs - Bukan rahasia lagi performa Timnas Indonesia di kelompok usia terbilang impresif dari tahun ke tahun. Banyak pemain-pemain muda yang tampil apik di timnas kelompok umur atau level junior ini.

Mundur agak jauh ke belakang, Timnas Indonesia U-19 berhasil menjuarai Piala AFF U-19 edisi 2013. Di tahun itu, banyak pemain-pemain muda seperti Evan Dimas yang kini jadi bintang.

Berjalan ke depan, ada angkatan Bagus Kahfi dan kawan-kawan yang berhasil menjadi kampiun Piala AFF U-16 2018. Banyak pemain-pemain muda ini yang berkarier di Liga 1.

Terbaru, Timnas Indonesia U-16 berhasil menjadi kampiun Pial AFF U-16. Skuad arahan Bima Sakti ini memunculkan nama-nama pemain muda potensial yang diharapkan dapat terus berkembang dan nantinya bersinar.

Namun, tidak sedikit pula pemain-pemain yang kariernya justru meredup sebelum tampil di Timnas Senior. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya!

1. Maldini Pali

Dikenal sebagai winger muda impresif di Timnas Indonesia U-19, Maldini Pali tidak berkarier panjang di level senior. Kariernya justru meredup dari tahun ke tahun.

Sempat bermain untuk PSM pada 2017, dia berpindah-pindah klub mulai dari Sriwijaya, Persiba, Bhayangkara, hingga kini membela Kalteng Putra di Liga 2.

2. Ravi Murdianto

Kiper yang satu angkatan dengan Maldini Pali ini juga tidak berhasil menembus timnas senior. Padahal saat bermain di Timnas Indonesia U-19, Ravi digadang-gadang bakal menjadi kiper masa depan.

Kini dia lebih banyak berjibaku di kompetisi kasta kedua, dan sekarang sedang membela Persikab Bandung.

3. Muchlis Hadi

Eks penyerang Timnas Indonesia U-19 angkatan Evan Dimas ini juga kariernya meredup sebelum berkembang. Meski pernah bermain untuk tim-tim besar macam Persib Bandung hingga Bhayangkara FC, kariernya tak panjang.

Bahkan kini tidak ada klub yang tertarik untuk mendatangkan pemain berusia 25 tahun itu.

4. Yandi Sofyan

Adik dari legenda Timnas Indonesia dan Persib, Zaenal Arif, ini juga bernasib kurang bagus. Dia pernah mengikuti program SAD di Uruguay dan bermain di tim-tim luar macam Brisbane Roar dan CS Vise.

Meski begitu, dia tak pernah membela Timnas Senior. Untuk saat ini, Yandi Sofyan sedang membela Persikabo 1973.

5. Syamsir Alam

Syamsir Alam bisa dibilang sebagai pemain muda Indonesia yang kariernya sangat disayangkan tidak berjalan mulus. Dia merupakan jebolan dari SAD Uruguay dan pernah membela tim-tim luar.

Dia juga pernah membela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2013. Namun, dia tidak pernah mendapat kesempatan membela timnas senior.

Samsir bahkan sempat menjauh dari dunia sepak bola dengan menjadi selebriti. Sejak tahun lalu, dia kembali bermain sepak bola dengan bergabung bersama RANS Nusantara yang kini promosi ke Liga 1.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak