Manfaatkan Jeda Kompetisi, Luis Milla Benahi Fisik Pemain Persib Bandung

Luis Milla genjot fisik pemain Persib Bandung di jeda kompetisi Liga 1 2022/2023.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Kamis, 22 September 2022 | 10:30 WIB
Rachmat Irianto dipercaya Luis Milla sebagai kapten Persib Bandung saat kalahkan RANS Nusantara FC 2-1 di Liga 1 2022. (Dok. Persib Bandung)

Rachmat Irianto dipercaya Luis Milla sebagai kapten Persib Bandung saat kalahkan RANS Nusantara FC 2-1 di Liga 1 2022. (Dok. Persib Bandung)

www.mxkc.sbs - Luis Milla tak berleha-leha di jeda kompetisi Liga 1 2022/2023. Ia memanfaatkan dengan menggenjot fisik pemain Persib Bandung karena menjadi titik lemah selama ini.

Menurut Luis Milla, beberapa pertandingan ia merasa pemainnya kehilangan fokus pada babak kedua. Ini berkaitan dengan fisik yang mulai menurun.

Luis Milla terus menggembleng fisik para pemain tanpa melupakan aspek gaya permainan tiki-taka yang ingin ia suntikkan secara perlahan kepada skuatnya.

Baca Juga: Segera Jadi WNI, Jordi Amat dan Sandy Walsh Bisa Jalani Sumpah Secara Virtual

“Setelah pemain tiga hari diberi waktu libur mereka diharapkan bisa kembali untuk melakukan latihan dengan baik. Kami ingin membuat pekerjaan dengan baik, membenahi segala kekurangan dan membenahi aspek fisik karena itu sangat penting untuk kami,” ungkap Milla seperti dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.

Pada pekan ini Milla juga ingin pemainnya bisa lebih memahami skema tiga bek dengan penguasaan bola penuh. Pada akhir pekan nanti, rencananya Persib akan menggelar latih tanding melawan Persib U-20 sebagai ganti liburnya pertandingan di BRI Liga 1.

"Pekan ini kami fokus untuk membuat para pemain memahami konsep bermain yang baru, bagaimana memastikan pemain bisa paham dengan konsep yang diterapkan dan itu bisa diterapkan ketika bertanding,” papar Milla.

Baca Juga: Semakin Dekat Bela Timnas Indonesia, Media Belgia Doakan Sandy Walsh Debut di Piala AFF 2022

Dibawah arahan pelatih Luis Milla, Persib menorehkan tiga kemenangan beruntun dengan cara mengalahkan Rans Nusantara FC, Arema FC, dan PS Barito Putera. Tambahan sembilan poin mengantarkan mereka naik peringkat ke posisi delapan klasemen sementara Liga 1 2022/2023.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak