Hasil Denmark Open 2022: Cetak Skor Kembar, Fajar/Rian Tak Kesulitan Hajar Pasangan Korea Selatan

Fajar/Rian menghabisi pasangan Korea Selatan dengan skor kembar

Irwan Febri Rialdi | www.mxkc.sbs
Kamis, 20 Oktober 2022 | 18:36 WIB
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Muhammad Rian Ardianto (kiri) dan Fajar Alfian. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/rwa.)

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Muhammad Rian Ardianto (kiri) dan Fajar Alfian. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/rwa.)

www.mxkc.sbs - Hasil Denmark Open 2022, ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil mengalahkan pasangan Choi Sol Gyu/Kim Won Ho dengan skor kembar 21-17, 21-17 di Odense, Kamis.

Pada pertemuan perdana dengan ganda putra asal Korea Selatan tersebut, pasangan peringkat enam dunia tampil solid dalam waktu 39 menit, seperti dilansir laporan BWF di laman resminya.

Wakil Indonesia ini memulai pertandingan dengan lebih dulu mencetak poin pertama, setelah mematikan servis pembuka yang dilayangkan Kim.

Namun tak butuh waktu lama bagi ganda putra peringkat ke-19 untuk meladeni serangan Fajar/Rian. Choi/Kim bermain dengan ritme lambat dan menanti celah untuk menyerang balik.

Hasilnya skor kedua pasangan terus berkejaran, dan Fajar/Rian baru keluar dari bayang-bayang Choi/Kim di interval pertama dengan memimpin 11-9.

Pada interval kedua wakil Korea Selatan belum memberikan permainan maksimal, terlihat dari pukulan yang kerap eror dan melakukan "fault" saat mengumpan servis.

Kelemahan tersebut dimanfaatkan Fajar/Rian untuk memberikan serangan lebh rapat. Strategi yang kerap dipakai Fajar/Rian ialah dengan terlebih dulu memberikan bola lambat dan "dropshot" untuk mengecoh strategi lawan.

Lalu setelah pertahanan Choi/Kim melemah, baru lah Fajar/Rian memberikan smes secara bergantian untuk mematikan pertahanan lawan.

Strategi itu berjalan lancar dan Fajar/Rian mengamankan gim pertama dalam 15 menit dengan skor 21-17.

Persaingan memanas di gim kedua ketika kedua pasangan saling membalikkan keunggulan. Sempat tertinggal 1-4 dari Choi/Kim, Fajar/Rian membalas dengan mendulang lima poin beruntun menjadi 6-4.

Namun Choi/Kim merebut keunggulan dengan membukukan poin beruntun sebanyak tiga kali dan unggul 6-7 atas pasangan Indonesia.

Hingga lepas jeda interval, Fajar/Rian belum mampu membalikkan keadaan skor 12-14. Permainan Fajar/Rian cenderung tak terkendali akibat tekanan lawan sehingga menciptakan eror yang seharusnya bisa dielakkan.

Kebuntuan baru berakhir dengan keunggulan 15-14 setelah Fajar/Rian mencetak tiga poin berturut-turut. Meski selisih skor tipis, namun pasangan Indonesia terus menjaga keunggulan tersebut hingga menciptakan skor kembar 21-17 seperti gim pertama.

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak