Olimpiade 2024 Bisa Jadi Panggung Pemain Timnas Indonesia U-20 usai Batal Tampil di Piala Dunia U-20

Gagal tampil di Piala Dunia U-20, Timnas Indonesia U-20 bisa tampil di Olimpiade 2024.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Senin, 03 April 2023 | 13:09 WIB
Presiden Joko Widodo saat mengunjungi latihan Timnas Indonesia U-20 di SUGBK, Jakarta, Sabtu (1/4/2023). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

Presiden Joko Widodo saat mengunjungi latihan Timnas Indonesia U-20 di SUGBK, Jakarta, Sabtu (1/4/2023). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

www.mxkc.sbs - Meski harus bersedih karena gagal tampil di Piala Dunia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 punya peluang untuk unjuk gigi pada ajang Olimpiade 2024 di Paris.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia U-20 yang telah diproyeksikan sejak tiga tahun lalu, harus memupus mimpinya tampil di Piala Dunia U-20 2023.

Kegagalan ini tak lepas dari dicabutnya status Indonesia sebagai tuan rumah ajang dua tahunan itu, seperti yang dikonfirmasi oleh FIFA, Rabu (29/3).

Baca Juga: Reaksi AFC usai Serangan Brutal Tentara Israel ke Sepak Bola Palestina, Bukan Dorong FIFA untuk Jatuhkan Hukuman Tapi...

FIFA mengkonfirmasi pencabutan status tuan rumah itu dengan alasan situasi saat ini yang tengah jadi sorotan di Indonesia.

Banyak yang menduga hal ini lantaran adanya penolakan terhadap Israel selaku kontestan Piala Dunia U-20 2023. Tak tanggung-tanggung, penolakan ini tak hanya datang dari masyarakat melainkan juga dari bagian pemerintah.

Karenanya, dicabutnya status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 ini membuat Timnas Indonesia U-20 harus gagal bermain di ajang antar pemain muda paling bergengsi sejagat itu.

Baca Juga: Gagal Juara Spain Masters 2023, Pelatih Ungkap Praveen/Melati Masih Sering Ragu-ragu

Kekecewaan pun ditunjukkan oleh para penggawa Timnas Indonesia U-20. Tak hanya itu, kekecewaan juga datang dari staf kepelatihan yang dipimpin Shin Tae-yong.

Meski masih diliputi rasa kecewa yang mendalam, Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, serta PSSI harus bangkit, mengingat banyak event sepak bola yang menanti tim berjuluk Garuda Nusantara itu.

Salah satunya adalah Olimpiade 2024 di Paris, yang memiliki cabang olahraga sepak bola untuk pemain kelompok umur di bawah 23 tahun atau U-23 yang bisa jadi panggung bagi Timnas Indonesia U-20.

Baca Juga: FIFA Copot Status Tuan Rumah Indonesia di Piala Dunia U-20 2023 karena Protes Israel, Media Inggris Keheranan

Kesempatan Timnas Indonesia U-20 Tampil di Olimpiade 2024

Pada tahun 2024 mendatang, Timnas Indonesia U-20 yang sudah dibentuk sejak tiga tahun lalu oleh Shin Tae-yong tetap bisa mengikuti ajang-ajang bergengsi.

Salah satunya adalah Piala Asia U-23 2024 yang akan berlangsung di Qatar dan dijadwalkan akan digelar pada 10-28 Januari 2024.

Baca Juga: Jadwal Garuda Select vs Southampton, Ambisi Lanjutkan Kemenangan

Ajang Piala Asia U-23 2024 ini bukan ajang sembarangan. Sebab, ajang ini juga digunakan untuk Kualifikasi Olimpiade 2024 cabor sepak bola.

Nantinya, tim yang akan lolos ke Olimpiade 2024 itu didapat dari semifinalis Piala Asia U-23 2024, dengan rincian tiga tim teratas lolos otomatis, dan satu tim akan bermain di babak Playoff.

Dengan aturan itu, Timnas Indonesia U-20 yang telah disiapkan jauh-jauh hari pun bisa dimanfaatkan untuk bersaing di Piala Asia U-23 2024 guna merebut tiket ke Olimpiade 2024.

Namun sebelum bersaing di Piala Asia U-23 2024, Muhammad Ferarri dkk harus melakoni babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang akan digelar pada 4-12 September 2023.

Dengan kegagalan tampil di Piala Dunia U-20 2023, PSSI dan Shin Tae-yong pun bisa memanfaatkan Timnas Indonesia U-20 agar tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-20 pun dirasa cukup bertaji, mengingat ada beberapa pemain naturalisasi yang bergabung dan beberapa pemainnya punya jam terbang mumpuni.

Sehingga, ada baiknya PSSI mulai menyusun agenda untuk Timnas Indonesia U-20 untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dan bisa lolos ke putaran final serta memperebutkan tiket ke Olimpiade 2024 di Paris.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak