Kakinya Diinjak Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan Cuma Tersenyum Tak Bisa Melawan

Kocak, momen Shin Tae-yong bertemu Marselino Ferdinan.

Husna Rahmayunita | www.mxkc.sbs
Jum'at, 09 Juni 2023 | 15:47 WIB
Marselino Ferdinan dan Shin Tae-yong. (Instagram/@pssi)

Marselino Ferdinan dan Shin Tae-yong. (Instagram/@pssi)

www.mxkc.sbs - Momen menggelitik terlihat di sela sesi pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia ketika Shin Tae-yong bertemu dengan Marselino Ferdinan.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memimpin langsung TC di hari keempat, Kamis (8/6/2023). Kedatangannya disambut hangat oleh para pemain dan staf pelatih.

Setibanya di tempat latihan, Shin Tae-yong menyalami satu per satu orang yang ada di hadapannya. Para pemain menyalami juru taktik asal Korea Selatan tersebut sembari membungkukkan badan.

Baca Juga: Bintang Dunia Tertarik Gabung Bali United, Dulu Mesut Ozil Terkini Jesse Lingard

Saat itu para pemain masih bersantai sebelum melakukan latihan fisik. Momen kocak pun terjadi ketika Shin Tae-yong mendatangi Marselino Ferdinan.

Pelatih yang karib disapa STY itu bertingkah jahil dengan menginjak kaki Marselino Ferdinan setelah keduanya bersalaman. Badan Marselino sampai terhuyung karena diinjak pelatihnya.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong injak kaki Marselino Ferdinan sebelum latihan.(YouTube/PSSI TV)
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong injak kaki Marselino Ferdinan sebelum latihan.(YouTube/PSSI TV)

Tak bisa membalas tingkah jahil Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan hanya bisa tersenyum sambil memegang kakinya yang kena injak.

Baca Juga: Diperkuat Mantan Kapten Israel, Timnas Palestina Terbang ke Indonesia Akhir Pekan

Sementara Shin Tae-yong berlalu dan menyalami pemain lainnya di pinggir lapangan sebelum memulai latihan. Itu terlihat dalam unggahan PSSI TV.

Aksi jahil Shin Tae-yong kepada Marselino Ferdinan menarik perhatian. Bukan kali perdana, keduanya bertingkah kocak dengan menunjukkan keakraban.

Shin Tae-yong kembali memanggil Marselino Ferdinan untuk pemusatan latihan timnas jelang lawan Palestina dan Argentina di FIFA Matchday 2023.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah PSSI Rekrut Jose Mourinho Jadi Direktur Teknik?

Setelah Marselino Ferdinan memutuskan hijrah ke Belgia membela KMSK Deinze, keduanya akhirnya kembali bertemu.

Shin Tae-yong akan mengawal Marselino Ferdinan dan kawan-kawan untuk menghadapi Palestina pada 14 Juni dan Argentina pada 19 Juni mendatang dalam agenda FIFA Matchday.

Baca Juga: Pasrah, Shin Tae-yong Sampaikan Dua Pesan ke Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Palestina dan Argentina

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak