Dewa United Resmi Rekrut Pemain Timnas Yunani, Ini Sosoknya

Dewa United datangkan gelandang Timnas Yunani, siapa dia?

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Rabu, 21 Juni 2023 | 18:30 WIB
Dewa United FC resmi mendatangkan gelandang Timnas Yunani, Dimitris Kolovos. (Liga Indonesia Baru)

Dewa United FC resmi mendatangkan gelandang Timnas Yunani, Dimitris Kolovos. (Liga Indonesia Baru)

www.mxkc.sbs - Dewa United resmi mendatangkan gelandang asing baru jelang bergulirnya Liga 1 2023. Adalah pemain Timnas Yunani bernama Dimitris Kolovos.

Dengan bergabungnya Dimitris Kolovos, Dewa United sudah mendatangkan 4 pemain asing sejauh ini.

"Satu pemain asing di posisi gelandang serang memang dibutuhkan tim pelatih untuk musim depan. Kami pun melihat beberapa kandidat dan akhirnya memutuskan untuk memilih Dimitris Kolovos," kata CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara seperti dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

Baca Juga: Beda dengan Nabil Husein, Stefano Lilipaly Tetap Bangga Bisa Bela Timnas Indonesia meski Tak Main

"Saya rasa Kolovos pemain yang dibutuhkan secara kemampuan dan pengalaman. Dia punya pengalaman di Liga Champions Eropa dan pernah bermain di klub ternama Eropa lainnya. Tentunya kami berharap tim menjadi lebih kuat setelah kehadirannya," sambungnya.

Dimitris Kolovos sendiri merupakan pemain kelahiran Yunani, 27 April 1993. Berposisi sebagai gelandang serang, Kolovos bisa dibilang memiliki jam terbang yang cukup tinggi bersama beberapa klub papan atas di Eropa.

Dua tim raksasa Yunani, Olympiacos dan Panathinaikos pernah ia perkuat. Salah satu pencapaian terbaiknya yaitu saat memperkuat klub Moldova, Sheriff Tiraspol pada musim 2021-2022.

Baca Juga: Cuma Cetak Satu Gol ke Gawang Islandia, Roberto Martinez Akui Timnas Portugal Lelah Mental

Saat itu, Sheriff Tiraspol lolos ke babak penyisihan grup Liga Champions untuk kali pertama dan berada satu grup dengan Real Madrid yang ketika itu akhirnya keluar sebagai juara.

Kolovos bersama Sheriff Tiraspol ketika itu sukses mencatatkan sejarah dengan menang 2-1 saat bertamu ke Santiago Bernabeu, kandang Real Madrid.

Selain itu, Kolovos juga total telah mengoleksi tiga gelar juara kompetisi domestik di antaranya satu kali juara Liga Super Yunani bersama Olympiacos pada tahun 2016 dan dua gelar juara Liga Super Moldova bersama Sheriff Tiraspol di tahun 2020/2021 dan 2021/2022.

Baca Juga: 3 Negara ASEAN yang Peringkatnya Naik di Ranking FIFA Juni 2023, Ada Rival Timnas Indonesia

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak