Pamit dari Arema FC, Pemain Keturunan Portugis akan Hijrah ke Jepang

Pemain keturunan Portugis memutuskan mundur dari Arema FC

Irwan Febri Rialdi | www.mxkc.sbs
Rabu, 12 Juli 2023 | 15:41 WIB
Pemain Jepang, Seiya Da Costa Lay (Instagram/seiya_dacostalay)

Pemain Jepang, Seiya Da Costa Lay (Instagram/seiya_dacostalay)

www.mxkc.sbs - Pemain Arema FC keturunan Jepang, Portugis, dan Indonesia, Seiya Da Costa, resmi mundur dari Arema FC. Ia akan pergi ke Jepang.

Dalam keterangan yang diterima di Kota Malang, Jawa Timur, Rabu, Seiya Da Costa mengatakan keputusan tersebut merupakan keputusan besar yang ia ambil karena alasan pribadi.

"Ini adalah salah satu keputusan besar dalam hidup saya yang harus saya lakukan," kata Seiya Da Costa yang merupakan pemain jebolan Akademi Arema itu.

Baca Juga: Pemain Berdarah Jepang Berpisah dengan Arema FC, Ini Alasannya

Seiya Da Costa menjelaskan, keputusan untuk meninggalkan skuad Arema FC tersebut tidak lepas dari urusan pribadi karena ia harus tinggal di Jepang. Keputusan tersebut, sudah dipikirkan secara matang oleh pemain kelahiran Hiroshima, Jepang itu.

Ia menambahkan, bergabung dengan skuad Arema FC merupakan sebuah pengalaman yang luar biasa bagi pemain sepak bola yang mengisi posisi gelandang bertahan itu. Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen Arema FC.

"Di sepak bola tidak boleh ada kata puas, tapi bagi saya ini adalah pengalaman yang luar biasa," katanya,

Baca Juga: Mengenal Istilah yang Wajib Diketahui dalam Catur, Tak Cuma Sekak dan Sekakmat

Terkait dengan keputusan Seiya Da Costa tersebut, manajemen Arema FC menyatakan telah melakukan pembicaraan dengan pemain yang mengawali karir profesionalnya pada 2020 tersebut.

Manajer Tim Arema FC Wiebie Dwi Andriyas mengatakan manajemen menghormati keputusan pemain berusia 21 tahun tersebut, termasuk menyelesaikan sejumlah hal yang berkaitan dengan kontrak pemain.

"Untuk Seiya kita sudah bertemu dan berdiskusi. Itu sudah menjadi keputusan dan kita menghormati, untuk urusan berkaitan dengan kontrak juga sudah diselesaikan," kata Wiebie.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Salting Jawab Pertanyaan soal Pacar, Bilang Begini

Seiya Da Costa merupakan pemain muda jebolan Akademi Arema yang bergabung dengan tim senior pada kompetisi Liga 1 musim 2021. Namun, pemain tersebut mengalami cedera lutut yang cukup panjang hingga hampir tidak pernah dimainkan hingga musim ini.

Seiya Da Costa juga sempat melakukan operasi lutut di Jepang beberapa tahun lalu untuk proses penyembuhan cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) pada lutut kiri. Pemain itu, tercatat baru beberapa kali bergabung dalam sesi latihan Arema FC.

(Antara)

Baca Juga: Mau Bersaing dengan Pemain Korea, Pelatih Jeonnam Dragons Salut dengan Asnawi Mangkualam

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak