Sempat Diunggah PSSI, Teka-teki Daftar 26 Pemain yang Dipanggil TC Timnas Indonesia U-23

Berikut daftar pemain Timnas U-23 yang sempat dibagikan medsos PSSI.

Husna Rahmayunita | www.mxkc.sbs
Senin, 07 Agustus 2023 | 15:01 WIB
Pemain naturalisasi Timnas Indonesia Rafael Struick dan Ivar Jenner. (Instagram/@erickthohir)

Pemain naturalisasi Timnas Indonesia Rafael Struick dan Ivar Jenner. (Instagram/@erickthohir)

www.mxkc.sbs - Akun media sosial PSSI sempat mengunggah daftar 26 pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia U-23. Namun tak berselang lama postingan tersebut hilang.

Pada Senin (7/8/2023), akun medsos PSSI merilis nama-nama pemain yang dipanggil ke pemusatan (TC) Timnas Indonesia U-23.

"Garuda Muda Memanggil. Sebanyak 26 pemain tim U-23 Indonesia akan menjalani pemusatan latihan (TC) mulai 8-14 Agustus di Jakarta. Semangat persiapkan diri, Garuda Muda!," demikian bunyi cuitan yang sempat terlihat di akun Twitter @pssi.

Baca Juga: Curhat Shin Tae-yong Kesusahan Cari Pemain Menonjol untuk Piala AFF U-23 2023

Bersamaan dengan unggahan tersebut, diperlihatkan nama 26 pemain yang dipanggil ke Timnas U-23 untuk persiapan Piala AFF U-23 2023.

Nama-nama langganan seperti Rizky Ridho, Muhammad Ferrari, Robi Darwis, Ramadhan Sananta hingga Ernando Ari masuk daftar.

Selain itu, dua pemain naturalisasi keturunan Belanda yakni Rafael Struick dan Ivar Jenner muncul dalam daftar yang sempat beredar.

Baca Juga: Momen Lionel Messi Kesal dengan Pertahanan Inter Miami, Berakhir Jadi Penyelamat

Pengumuman nama pemain untuk Timnas Indonesia U-23 pun ramai dibagikan akun-akun sepak bola. Namun tak lama setelah dipublikasi, unggahan tersebut hilang dari medsos PSSI tanpa diketahui penyebabnya.

Berikut daftar 26 pemain yang sempat diumumkan medsos PSSI untuk TC Timnas Indonesia U-23:

Penjaga Gawang

Baca Juga: Sama-sama Berjuang, Pesan Asnawi Mangkualam usai Pratama Arhan Debut di J2 League

Daffa Fasya
Ernando Ari
Muhammad Adisatryo

Bek

Bagas Kaffa
Kadek Arel
Komang Teguh
Haykal Alhafiz
Muhammad Ferarri
Rizky Ridho
Frengky Missa
Alfeandra Dewangga

Baca Juga: Belum Puas, Pelatih Tokyo Verdy Soroti Kekurangan Pratama Arhan saat Debut di J2 League

Pemain Tengah

Arkhan Fikri
Muhammad Taufany
Fajar Fathur Rachman
Beckham Putra
Robi Darwis
Muhammad Kanu
Esal Sahrul Muhrom
Abdul Rahman
Ivar Jenner

Penyerang

Muhammad Ragil
Salim Akbar
Irfan Jauhari
Ramadhan Sananta
Rafael Struick

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak