Ketika Awak Tim Persib dan Ferdinand Sinaga Dibuat Tertawa oleh Bojan Hodak

Beberapa awak tim Persib Bandung dibuat tertawa oleh pelatih Bojan Hodak. Bahkan mantan pemain Persib Ferdinand Sinaga pun turut terbahak-bahak gara-gara kelakukan pelatih asal Kroasia tersebut.

H.M Permana | www.mxkc.sbs
Rabu, 03 Januari 2024 | 11:14 WIB
Marc Klok gendong Bojan Hodak. (Dok. Persib)

Marc Klok gendong Bojan Hodak. (Dok. Persib)

www.mxkc.sbs - Bojan Hodak merupakan salah satu awak tim Persib Bandung yang jarang aktif di dunia maya atau media sosial. Namun disaat membagikan postingan, pelatih asal Kroasia itu mampu membuat orang tertawa.

Beberapa awak tim Persib Bandung, mulai dari pemain hingga staf pelatih memberikan icon terbahak-bahak pada postingan Bojan Hodak di Instagram.

Bahkan seorang mantan pemain Persib, Ferdinand Sinaga turut tertawa gara-gara video yang diunggah eks pelatih Kuala Lumpur City FC tersebut.

Baca Juga: Inilah Penyebab Utama Kekalahan Timnas Indonesia Dari Libya Pada Laga Uji Coba, Perlu Perhatian Serius

Unggahan Bojan Hodak di Instagram terdiri dari beberapa foto dan video. Sebagian besar video memperlihatkan keseruan di sesi latihan Persib dan pertandingan.

Salah satu video yang disorot dan membuat orang tertawa yaitu momen Bojan Hodak ditabrak oleh Victor Igbonefo dalam sesi latihan Persib di Stadion GBLA.

"Slide 3," ujar Ferdinand Sinaga dengan icon terbahak-bahak. Slide 3 sendiri merupakan video Bojan Hodak ditabrak Igbonefo.

Baca Juga: Debut Justin Hubner di Timnas Indonesia Dipamerkan AFC, Justin Minta Maaf Setelah Blunder

Beberapa pemain Persib lainnya yang juga memberikan icon tertawa terbahak-bahak yaitu Achmad Jufriyanto, Dedi Kusnandar, dan Victor Igbonefo.

Sementara satu awak tim Persib yang turut berkomentar adalah Luizinho Passos.

Bahkan gara-gara foto yang diunggah Bojan Hodak, pelatih kiper Persib itupun turut menjadi sasaran bobotoh.

Baca Juga: Banyak yang Meragukan, Cerita Stefano Bertrame Bersama Persib Akan Berakhir Indah Seperti Pemain Ini?

Pada slide ke-6, pelatih Persib asal Kroasia itu melakukan selfie di dalam bus dengan latar belakang beberapa orang yang sedang tertidur, diantaranya Passos.

"Nyenyak coach tidurnya," tulis ieurudiansyah.

Sementara itu, dalam video lainnya, Bojan Hodak memperlihatkan skil control bola pada laga Persib vs PSS.

Di laga tersebut, pelatih Persib 'menerima' umpan dari pemain PSS yang melakukan sapu bersih di area pertahanan.

Bola melambung yang datang ke arah Bojan mampu dikuasainya. Aksinya tersebut sontak mendapat tepuk tangan dari para pemain Persib yang akan di bench pemain.

Jarang Aktif Medsos

Bojan Hodak merupakan salah satu awak tim Persib yang jarang aktif di media sosial.

Karena jarang aktif d dunia maya, pelatih yang didatangkan Persib untuk menggantikan Luis Milla tersebut kerap digoda bobotoh terkait kuota.

"Aya kuota deui beh," tulis Casual.idd kepada Bojan.

Bahkan keputusan Bojan yang jarang aktif di media sosial mendapat apresiasi dari pemain ke-12 Persib.

"Coach NU kieu NU dibutuhken teh.. te loba ceta, kalem.. sosmed saperluna.. Tara klarifikasi," ujar rmdanabi05.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak