5 Keuntungan Real Madrid jika Berhasil Dapatkan Raheem Sterling

Raheem Sterling jadi buruan Real Madrid jelang penutupan jendela transfer musim panas.

Stephanus Aranditio | www.mxkc.sbs
Rabu, 29 Agustus 2018 | 11:58 WIB
Pemain Manchester City Raheem Sterling (AFP)

Pemain Manchester City Raheem Sterling (AFP)

www.mxkc.sbs - Real Madrid mulai mencari-cari alternatif lain setelah gagal mendapatkan tanda tangan Eden Hazard pada bursa transfer musim panas ini. Winger Manchester City, Raheem Sterling dikabarkan menjadi incaran baru Los Blancos.

Sterling yang masih memiliki waktu dua musim lagi bersama Manchester City belum juga memperbarui kontraknya, kedatangan Riyad Mahred bukan tidak mungkin mengancam posisi Sterling di Etihad Stadium.

Peluang ini dilihat Real Madrid untuk membajak pemain berusia 23 tahun itu ke Santiago Bernabeu dalam waktu dekat mengingat jendela bursa transfer akan segera ditutup pada 31 Agustus 2018.

Baca Juga: Carlo Ancelotti Ceritakan Alasan Ditendang Bayern Munchen

Berikut beberapa alasan Real Madrid harus segera memboyong Sterling:

5. Berkembang pesat bersama Pep Guardiola 

Pemain Manchester City Raheem Sterling dan Pelatih Pep Guardiola (AFP)
Pemain Manchester City Raheem Sterling dan Pelatih Pep Guardiola (AFP)

Real Madrid dulu sempat kalah dari Manchester City dalam perburuan Sterling yang tidak bersinar di klub sebelumnya Liverpool pada 2015.

Baca Juga: Richarlison Buat Sejarah Baru di Everton

Musim pertamanya bersama Manuel Pellegrini di Etihad Stadium pun tak begitu menyenangkan publik The Citizen, dia hanya mencetak enam gol dan dua assist.

Kini dibawah asuhan Pep Guardiola, performanya semakin meningkat dengan torehan 23 gol dan 17 assist pada musim lalu di semua kompetisi untuk Manchester Biru.

4. Harga Sterling tak terlalu mahal

Baca Juga: Bambang Pamungkas Pensiun Tahun Ini?

Meskipun Real Madrid dikenal dengan klub kaya raya, harga Sterling bisa jadi tak terlalu fantastis, lebih untung lagi usianya masih 23 tahun dan sangat baik jika dikontrak jangka panjang.

Jika Manchester City tak juga memperpanjang kontrak Sterling bukan tidak mungkin Real Madrid dapat memboyongnya secara gratis.

Dilansir dari situs transfermarkt, harga Sterling saat ini berada di angka 90 juta euro atau sekitar Rp 1,5 triliun. Harga yang cukup masuk akal dibandingkan Eden Hazard.

Baca Juga: Gianluigi Buffon Bongkar Aib Juventus yang Bikin Stres

3. Multi-posisi

Pemain Manchester City Raheem Sterling berhadapan dengan Pemain Borrusia Moenchengladbach Julian Korb pada babak penyisihan grup C Liga Champions di Etihad Stadium (14/9/2016) (AFP)
Pemain Manchester City Raheem Sterling berhadapan dengan Pemain Borrusia Moenchengladbach Julian Korb pada babak penyisihan grup C Liga Champions di Etihad Stadium (14/9/2016) (AFP)

Raheem Sterling adalah pemain yang serba bisa dan menguasai lebih dari satu posisi, kepergian Cristiano Ronaldo menyisakan satu lubang di lini depan Real Madrid.

Sterling bisa berperan mengisinya, atau jika Isco atau Gareth Bale sudah mengisinya Sterling masih bisa dimainkan sebagai gelandang serang atau di kedua sisi sayap.

Untuk posisi tengah rasanya posisi Karim Benzema sudah aman sebagai striker tunggal, apalagi pelatih Julen Lopetegui kini mulai bereksperimen bermain false nine dengan menempatkan Bale sebagai striker palsu.

2. Kuat menghadapi tekanan dan kritik

Perkembangan pesat yang kini diperlihatkan Sterling adalah bukti nyata ia bisa melewati keraguan orang-orang terhadap kemampuan dirinya saat awal kedatangannya di Etihad Stadium. 

Pria Inggris berdarah Jamaica itu perlahan membuktikan dirinya menjadi salah satu penyerang berbahaya di tanah Britania. Kritikan yang datang kepadanya semakin membuat dirinya semangat untuk membuktikan uang transfer 50 juta poundsterling yang diberikan City adalah pantas.

Jika ia pindah ke Real Madrid, tentunya tekanan akan semakin besar mengingat tim ini dikenal dengan julukan Los Galacticos tempat berkumpulnya para bintang dunia.

1. Kecepatan tingkat tinggi

Pemain Manchester City Raheem Sterling dan Arsenal Matteo Guendouzi (AFP)
Pemain Manchester City Raheem Sterling dan Arsenal Matteo Guendouzi (AFP)

Salah satu keunggulan Sterling adalah kecepatannya saat bermain di sisi sayap, banyak bek sayap lawan kewalahan mengatasi kecepatan dribel dan lari dari pemain bernomor punggung 7 ini.

Bisa dibayangkan jika Sterling bermain di Real Madrid, lini sayap El Real akan menjadi sangat menakutkan dengan duet Gareth Bale dan Sterling yang menakutkan lawan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pelatih Kepala Bayer Leverkusen, Xabi Alonso memiliki visi untuk membuat kesuksesan klub lebih berkelanjutan.Musim lalu, klub berhasil meraih gelar ganda Bundesliga dan DFB Pokal di bawah kepemimpinannya, meskipun mereka kalah di final Liga Europa.

liga | 12:59 WIB

Dua Legenda Persib Bandung, Suhendar dan Nandang Kurnaedi mendoakan Pangeran Biru meraih hasil maksimal di Championship Series Liga 1 2023/2024

liga | 21:16 WIB

Dua legenda Persib Bandung, Sobur dan Iwan Sunarya mendoakan Pangeran Biru juara musim ini usai meraih kemenangan atas Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4)

liga | 23:04 WIB

Persib Bandung tak bisa tampil dengan kekuatan penuh saatmenjamu Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4). Selain akumulasi, sejumlah pemain diragukan tampil. Pelatih Bojan Hodak santai

liga | 13:08 WIB

Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono membantah tudingan yang menyebutkan dirinya sebagai saksi yang memberatkan dalam persidangan kasus kericuhan yang melibatkan Bobotoh

liga | 17:40 WIB

Bek Persib Bandung Henhen Herdiana tidak pernah menyangka akan melakoni 100 pertandingan bersama Pangeran Biru. Sejak promosi dari Diklat Persib 2016 silam, Henhen tak pernah membayangkan bisa bermain hingga sejauh ini.

liga | 11:07 WIB

David da Silva akhirnya berdamai dengan Persib Bandung setelah proses administasi telah diselesaikan

liga | 16:08 WIB

Berbagai pertimbangan dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru sebelum memutuskan kembali menggulirkan Liga 1 2023/2024 pada 15 April 2024 mendatang

liga | 15:35 WIB

FIFA menjatuhkan sanksi untuk lima tim Indonesia, satu di antaranya Persija Jakarta. Macan Kemayoran tak bisa melakukan transfer pemain selama tiga musim.

liga | 13:04 WIB

Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan waktu libur untuk anak asuhnya selama tiga hari. Jeda kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuat tim punya waktu luang dalam masa persiapan

liga | 16:08 WIB

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame tak mau santai walau Liga 1 2023/2024 terjeda selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

liga | 14:13 WIB

Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari jeda Liga 1 2023/2024 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Ryan bisa menjalani pemulihan cedera selama jeda kompetisi.

liga | 13:57 WIB

Adapun jadwal Liga 1 pekan ke-31 hingga pekan ke-34, dan jadwal Championship Series dijadwalkan kembali oleh operator komisi, yakni PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam waktu dekat.

liga | 19:50 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia 2023

liga | 16:04 WIB

Sementara dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31, Persib akan melakukan lawatan ke markas Persita Tangerang, pada Selasa (2/4/2024).

liga | 14:04 WIB

Duel Bali United vs Persija akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu, (30/3/2024) kick off pukul 20.00 WIB.

liga | 13:27 WIB

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB
Tampilkan lebih banyak