Profil Richard Chin, Pemain Keturunan Malaysia yang Gagal Bawa Charlton Athletic Lolos ke Putaran Ketiga Piala FA

Ini sosok Richard Chin, pemain keturunan Malaysia yang kini main di Charlton Athletic.

Rauhanda Riyantama | www.mxkc.sbs
Jum'at, 09 Desember 2022 | 20:00 WIB
Richard Chin, pemain keturunan Malaysia penggawa Charlton Athletic yang main di Piala FA. (Dok. Charltonafc)

Richard Chin, pemain keturunan Malaysia penggawa Charlton Athletic yang main di Piala FA. (Dok. Charltonafc)

www.mxkc.sbs - Mengenal lebih jauh sosok Richard Chin, pemain keturunan Malaysia yang gagal mengikuti jejak Elkan Baggott membawa timnya lolos ke putaran ketiga Piala FA 2022/2023.

Bakat sepak bola Asia Tenggara makin menjadi perbincangan setelah pemain keturunan Indonesia, Elkan Baggott, mampu membawa timnya, Gillingham FC, lolos ke putaran ketiga Piala FA 2022/2023.

Pemain berusia 20 tahun itu berhasil membawa Gillingham FC lolos ke putaran ketiga Piala FA 2022/2023 usai mengalahkan Dag & Red dengan skor 3-2, Jumat (9/12).

Baca Juga: Jadi Rekan Setim di Klub, Deretan Pemain Ini akan Bentrok di Perempat Final Piala Dunia 2022

Di laga tersebut, Elkan Baggott mampu menyumbangkan satu gol yang menjadi gol penyama kedudukan di babak pertama, sebelum Gillingham mencetak dua gol tambahan dan memenangi laga.

Pencapaian apik Elkan Baggott pun membuat sepak bola Asia Tenggara yang biasa dipandang sebelah mata berbangga, terutama bagi pecinta sepak bola Indonesia.

Nahasnya, pencapaian Elkan Baggott itu tak mampu diikuti pemain keturunan Malaysia, Richard Chin, yang gagal membawa timnya, Charlton Athletic, lolos ke putaran ketiga Piala FA 2022/2023.

Baca Juga: Jelang Piala AFF 2022, Pelatih Malaysia Siapkan Eksperimen ke Calon Lawan Timnas Indonesia

Richard Chin gagal membawa timnya terus melaju di ajang tertua di dunia ini setelah Charlton ditumbangkan Stockport County dengan skor 3-1.

Meski gagal melangkah jauh, Richard Chin tetap mencetak sejarah sebagai pemain Malaysia pertama yang bisa tampil di Piala FA, mengikuti jejak Elkan Baggott sebagai pemain keturunan Asia Tenggara.

Lantas, siapakah sosok Richard Chin tersebut? Berikut profilnya.

Baca Juga: Link Live Streaming PSIS Semarang vs Borneo FC di Liga 1 2022, Kick Off Malam Ini

Richard Chin, pemain keturunan Malaysia penggawa Charlton Athletic yang main di Piala FA. (Dok. Charltonafc)
Richard Chin, pemain keturunan Malaysia penggawa Charlton Athletic yang main di Piala FA. (Dok. Charltonafc)

Pemain Keturunan Malaysia

Richard Chin merupakan pesepak bola andalan Charlton Athletic yang memiliki darah keturunan Malaysia. Ia lahir pada 15 Oktober 2002 di Inggris dengan nama lengkap Richard Li Hua Chin.

Darah Malaysia yang dimiliki pemain berusia 20 tahun itu didapat dari sang ayah yang merupakan warga negeri Jiran dari etnis China.

Baca Juga: Lionel Scaloni Pusing Dua Bintangnya Cedera Jelang Lawan Belanda

Lahir dan besar di Inggris, Richard Chin mengawali kiprahnya di sepak bola saat bersekolah di BETHS Grammar School di Bexley.

Di sekolahnya itu, ia mampu menjuarai English School Cup U-14 bersama Lewis Bate yang merupakan mantan wonderkid Chelsea dan kini bermain bagi Leeds United.

Meski membela klub sekolah, Richard Chin sendiri sudah menimba ilmu di Charlton Athletic, tim yang dibelanya sejak usia enam tahun.

Setelah menimba ilmu di tim akademi, Richard Chin kemudian mendapat debut profesional pertamanya di kancah EFL Trophy pada 2021 saat melawan Leyton Orient.

Sejak saat itu, dirinya terus berada di tim utama Charlton Athletic. Debut penuhnya sebagai starter tiba pada 13 September 2022 di kancah League One, kasta ketiga, kala melawan Forest Green Rovers.

Hingga artikel ini dibuat, Richard Chin telah mencatatkan 13 penampilan bersama tim senior Charlton Athletic tanpa sumbangan gol maupun assist.

Meski besar di Inggris, Richard Chin sendiri belum pernah mendapat kesempatan membela tim nasional di level kelompok umur.

Hal ini lantas membuatnya terbuka untuk membela Malaysia di masa depan, dan menambah daftar pemain keturunan di Eropa yang membela Harimau Malaya, seperti Dion Cools.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Pelatih Kepala Bayer Leverkusen, Xabi Alonso memiliki visi untuk membuat kesuksesan klub lebih berkelanjutan.Musim lalu, klub berhasil meraih gelar ganda Bundesliga dan DFB Pokal di bawah kepemimpinannya, meskipun mereka kalah di final Liga Europa.

liga | 12:59 WIB

Dua Legenda Persib Bandung, Suhendar dan Nandang Kurnaedi mendoakan Pangeran Biru meraih hasil maksimal di Championship Series Liga 1 2023/2024

liga | 21:16 WIB

Dua legenda Persib Bandung, Sobur dan Iwan Sunarya mendoakan Pangeran Biru juara musim ini usai meraih kemenangan atas Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4)

liga | 23:04 WIB

Persib Bandung tak bisa tampil dengan kekuatan penuh saatmenjamu Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-32 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4). Selain akumulasi, sejumlah pemain diragukan tampil. Pelatih Bojan Hodak santai

liga | 13:08 WIB

Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono membantah tudingan yang menyebutkan dirinya sebagai saksi yang memberatkan dalam persidangan kasus kericuhan yang melibatkan Bobotoh

liga | 17:40 WIB

Bek Persib Bandung Henhen Herdiana tidak pernah menyangka akan melakoni 100 pertandingan bersama Pangeran Biru. Sejak promosi dari Diklat Persib 2016 silam, Henhen tak pernah membayangkan bisa bermain hingga sejauh ini.

liga | 11:07 WIB

David da Silva akhirnya berdamai dengan Persib Bandung setelah proses administasi telah diselesaikan

liga | 16:08 WIB

Berbagai pertimbangan dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru sebelum memutuskan kembali menggulirkan Liga 1 2023/2024 pada 15 April 2024 mendatang

liga | 15:35 WIB

FIFA menjatuhkan sanksi untuk lima tim Indonesia, satu di antaranya Persija Jakarta. Macan Kemayoran tak bisa melakukan transfer pemain selama tiga musim.

liga | 13:04 WIB

Pelatih Persib Bojan Hodak memberikan waktu libur untuk anak asuhnya selama tiga hari. Jeda kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuat tim punya waktu luang dalam masa persiapan

liga | 16:08 WIB

Gelandang Persib Bandung Stefano Beltrame tak mau santai walau Liga 1 2023/2024 terjeda selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

liga | 14:13 WIB

Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia mengambil sisi positif dari jeda Liga 1 2023/2024 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Ryan bisa menjalani pemulihan cedera selama jeda kompetisi.

liga | 13:57 WIB

Adapun jadwal Liga 1 pekan ke-31 hingga pekan ke-34, dan jadwal Championship Series dijadwalkan kembali oleh operator komisi, yakni PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam waktu dekat.

liga | 19:50 WIB

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melihat sisi positif dari penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 selama Piala Asia 2023

liga | 16:04 WIB

Sementara dalam jadwal Liga 1 2023/2024 pekan ke-31, Persib akan melakukan lawatan ke markas Persita Tangerang, pada Selasa (2/4/2024).

liga | 14:04 WIB

Duel Bali United vs Persija akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Sabtu, (30/3/2024) kick off pukul 20.00 WIB.

liga | 13:27 WIB

Pebalap Marc Marquez angkat bicara mengenai insiden yang menimpanya dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) pada balapan di Sirkuit Algarve, Portimao, seri MotoGP Portugal, pada Minggu, (24/3/2024).

liga | 20:01 WIB

Beckham Putra akan bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang bertempat di Qatar.

liga | 17:02 WIB
Tampilkan lebih banyak